News

Vivo Y30 5G Segera Hadir dengan Baterai 5000mAh

Setelah meluncurkan Vivo Y77 5G di pasar India, kini Vivo diprediksi bakal meluncurkan seri Y terbarunya bernama Vivo Y30 5G.

Ponsel 5G terbaru ini dikabarkan akan hadir dengan dukungan chipset MediaTek Dimensity 700 dan baterai berkapasitas 5000mAh.

Smartphone Vivo yang akan datang telah muncul di situs sertifikasi NBTC. Itu bisa diartikan bahwa perangkat akan segera hadir di Thailand. Dikutip dari Gizmochina, Senin (18/07/2022).

Handset yang diyakini sebagai Vivo Y30 5G diharapkan akan meluncur dengan chipset Dimensity 700 yang dipasangkan dengan RAM hingga 6GB dan memori internal 128GB. Penyimpanannya kemungkinan didukung dengan slot microSD yang memungkinkan untuk diperluas.

Handset anyar ini diprediksi akan hadir dengan layar LCD 6,51 inci yang menawarkan resolusi HD+ dan refresh rate

standar, 60Hz.

Untuk menghidupkan layarnya, Y30 5G dikabarkan akan mendapat pasokan daya dari baterai berkapasitas 5000mAh yang didukung dengan fitur pengisian cepat 10W.

Soal kamera, disebutkan bahwa pelengkap Vivo Y30 4G yang diluncurkan pada tahun 2020 lalu memiliki pengaturan kamera ganda. Kedua kamera tersebut dipimpin oleh kamera utama 13MP. Sementara di bagian depan, perusahaan kemungkinan akan menawarkannya dengan kamera selfie beresolusi 8MP.

Selain itu, detail lainnya masih belum terungkap. Sebagai gambaran, Vivo Y30 versi 4G hadir dengan kombinasi warna elegan yang terinspirasi dari keindahan batu permata, yaitu Emerald Black dan Moonstone White.

Dari sektor kamera, perangkat tersebut menawarkan setup quad camera yang terdiri dari kamera utama 13MP, Super Wide Angle 8MP, 2MP Super Macro Camera dan 2MP Super Bokeh Camera.

BACA JUGA: Vivo Y77 5G Meluncur dengan SoC Dimensity 930, Harganya?

Perlu diingat, prediksi spesifikasi yang disebutkan tadi masih belum mendapat konfirmasi resmi dari pihak terkait. Namun, kemungkinan besar spesifikasi Vivo Y30 5G yang akan datang memiliki kesamaan dengan versi 4G.