Aplikasi

7 Aplikasi Pembersih RAM Agar Performa HP Kembali Ngebut

Ada begitu banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kinerja smartphone Android kita akan tetap ngebut dan tidak lemot, salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi pembersih RAM.

Hadirnya hp dengan RAM besar membuat aplikasi pembersih RAM kian terlupakan, padahal aplikasi ini bertugas untuk merawat smartphone kita agar tidak terjadinya penumpukan sampah atau file cache yang tak diperlukan.

Jika kapasitas RAM di smartphone kita sudah hampir penuh maka hal ini akan membuatnya jadi lemot bahkan bisa menyebabkan aplikasi berjalan tidak normal dan sering force close.

Lewat aplikasi pembersih RAM kamu tidak perlu khawatir lagi dengan masalah tersebut, sebab RAM di hp kamu akan dirawat dan selalu dibersihkan secara berkala.

BACA JUGA: Aplikasi Penguat Sinyal 4G

Aplikasi Pembersih RAM

Greenify

Aplikasi pertama yang paling cocok untuk kamu coba adalah Greenify. Kenapa harus Greenify? Sebab aplikasi yang memiliki logo unik berbentuk daun ini memiliki fitur Hibernasi yang dapat menghentikan aplikasi yang berjalan di latar belakang.

Ukurannya sendiri juga sangatlah kecil, yaitu hanya 2.5 MB saja. Nah, buat kamu yang punya hp dengan memori internal pas-pasan, yuk cobain aplikasinya.

Clean Master

Selanjutnya ada Clean Master, aplikasi satu ini dikenal sebagai aplikasi pembersih yang kaya akan fitur menarik.

Selain dapat digunakan untuk membersihkan RAM, Clean Master juga dapat kamu andalkan untuk menghilangkan file-file sampah yang tersimpan di memori internal.

Hadir dengan user interface friendly, Clean Master sangat cocok digunakan oleh berbagai kalangan termasuk pengguna yang masih awam.

RAM Booster

RAM Booster memang tak sepopuler Greenify ataupun Clean Master, namun fitur yang tersedia di dalamnya tak kalah bagus.

Lewat aplikasi ini, kamu dapat dengan mudah menghentikan aplikasi yang sedang berjalan di lantar secara manual ataupun otomatis.

Ya, meski jumlah penggunanya masih sedikit, RAM Booster termasuk salah satu apk pembersih RAM yang banyak direkomendasikan.

CCleaner – Aplikasi Pembersih RAM

Aplikasi yang satu ini dulunya hanya tersedia untuk perangkat PC dan juga komputer. Sekarang aplikasi CCleaner sudah bisa dinikmati oleh pengguna Android.

Tak kalah dari versi PC, CCleaner dapat melakukan pembersihan RAM dan cache secara menyeluruh hingga ke akar-akarnya.

Kamu tak perlu ragu untuk menggunakan aplikasi ini, sebab CCleaner telah dipercayakan oleh lebih dari 50 juta pengguna hp Android dari berbagai belahan dunia.

Power Clean

Power Clean memiliki fitur yang hampir sama persis dengan Clean Master. Sejauh ini, Power Clean telah diunduh hingga 100 juta kali di Google Play Store dan mendapatkan rating 4.7.

Di dalamnya, aplikasi menyediakan sebuah fitur canggih yang bisa di manfaatkan oleh penggunanya untuk membersihkan junk files, cache, foto duplikat dan menghapus aplikasi yang sudah jarang dipakai.

Tak cukup sampai disitu, aplikasi ini secara otomatis akan menutup dan menghentikan aplikasi yang berjalan di latar belakang.

AVG Cleaner – Aplikasi Pembersih RAM

Aplikasi yang selanjutnya bernama AVG Cleaner, ini juga termasuk apk pembersih RAM yang bagus dan cocok digunakan di berbagai merek smartphone Android seperti Samsung, Xiaomi, Oppo, Vivo dan juga Realme.

Ketika menginstal aplikasi hp Android yang tadinya lemot akan kembali berjalan lancar. Disini kamu akan disuguhkan beberapa tombol yang menawarkan fungsi berbeda ada yang untuk membersihkan cache, junk files dan menghentikan aktivitas aplikasi di latar belakang.

Avast Cleanup

Avast dikenal sebagai aplikasi anti virus paling top di komputer dan laptop. Selain punya anti virus, rupanya Avast juga telah merilis aplikasi untuk membersihkan RAM yang mereka juluki Avast Cleanup.

Soal tampilan, Avast Cleanup tak berbeda jauh dengan AVG Cleaner bahkan cara penggunaanya bisa dikatakan identik satu sama lain.

Di Play Store, Avast Cleanup punya rating yang bagus apalagi ukuran apk-nya yang kurang dari 14 MB.

BACA JUGA: Aplikasi Penghemat Baterai

Gimana tertarik untuk nyoba? Ketujuh aplikasi pembersih RAM di atas semuanya bisa kamu dapatkan secara gratis dari Play Store.