Aplikasi

9 Aplikasi Kompres PDF di Android dan PC

Berbagai aplikasi kompres PDF gratis banyak dicari orang-orang untuk memperkecil ukuran file PDF yang terlalu besar.

Biasanya orang-orang ingin memperkecil ukuran PDF karena hendak membagikannya namun terkendala dengan ukurannya yang besar.

Tapi tak usah khawatir dan bingung karena kamu bisa mengompres ukuran PDF dengan menggunakan aplikasi-aplikasi yang sudah tersedia.

Dengan menggunakan aplikasi tersebut, proses memperkecil ukuran file PDF yang akan dibagikan lewat email sangat mudah dilakukan.

Daftar Aplikasi Kompres PDF Terbaik di HP dan PC

Agar urusan memperkecil ukuran PDF berjalan mulus, gunakan beberapa aplikasi yang akan kami bahas berikut ini.

Compress PDF File

Compress PDF File. (IST)

Aplikasi pertama yang dapat menunjang proses mengompres file PDF adalah Compress PDF File. Dengan aplikasi ini, kamu dapat leluasa mengatur ukuran PDF yang akan digunakan.

Kamu pun dapat memperkecil ukuran PDF dengan mudah namun tak perlu khawatir dengan kualitasnya, karena setelah dikompres kualitasnya tidak berkurang.

PDF Tools – Aplikasi Kompres PDF Android

PDF Tools. (IST)

Kedua ada aplikasi PDF Tools yang memiliki berbagai macam tools yang bisa kalian gunakan sesuai keinginan.

Di antaranya seperti menambahkan gambar atau watermark, membagi setiap halaman dalam satu file menjadi file yang berbeda atau menggabungkannya.

Salah satu yang membuat aplikasi besutan developer Puna Devops ini telah diunduh lebih dari 100 ribu pengguna adalah ukurannya yang ringan, yakni hanya 5,3 mb saja.

BACA JUGA: Aplikasi Kompres Foto di HP

iLovePDF – PDF Editor & Reader

iLovePDF – PDF Editor & Reader. (IST)

iLovePDF – PDF Editor & Reader juga hadir untuk membantu kita dalam memperkecil ukuran file PDF lewat smartphone.

Aplikasi ini juga memiliki berbagai macam fitur yang membuat kita bisa mengedit file dokuman menjadi lebih menarik.

Proses pengompresan dengan aplikasi ini terbilang mudah dan cepat. Sehingga kamu tak membutuhkan waktu banyak.

Kendati begitu, untu menikmati semua fitur yang ada, kamu harus melakukan pembayaran terlebih dahulu.

Compress PDF – Aplikasi Kompres PDF Berukuran Ringan

Compress PDF. (IST)

Jika sedang mencari aplikasi yang memiliki ukuran ringan, Compress PDF bisa menjadi salah satu rekomendasi yang pas untukmu.

Aplikasi ini memiliki ukuran 8,6 dan memiliki kemampuan khusus hanya untuk memperkecil ukuran file PDF saja.

Kehebatan dari aplikasi ini adalah dapat impor dokumen dari penyimpanan internal dan bisa terhubung ke layanan cloud (Google Driver, Dropbox, dll).

All PDF – PDF Reader, PDF Viewer & PDF Converter

All PDF – PDF Reader, PDF Viewer & PDF Converter. (IST)

Selain bisa digunakan sebagai PDF reader, aplikasi ini juga memiliki kemampuan yang memudahkan penggunanya mengompres ukuran PDF menjadi lebih kecil.

Selain itu, terdapat juga beberapa fitur lainnya yang sayang jika dilewatkan. Namun, aplikasi ini hanay dapat digunakan tipe Android 5.0 ke atas dengan ukuran yang bervariasi sesuai perangkat.

Di Google Play Store, All PDF – PDF Reader, PDF Viewer & PDF Converter telah diunduh lebih dari 1 juta kali dengan feedback bagus.

Smallpdf – Aplikasi Kompres PDF

Smallpdf. (IST)

Untuk aplikasi yang berikutnya ini, kamu dapat mengkonversi file menjadi bentuk lain atau dengan ukuran yang berbeda sesuai dengan kemauan.

Cara menggunakan Smallpdf untuk mengompres ukuran PDF sangat mudah dan cepat sehingga takkan membuang banyak waktumu.

Pastinya tertarik untuk menggunakan aplikasi ini, bukan? Untuk itu, segera unduh Smallpdf di Google Play Store HP-mu.

PDF Utils

PDF Utils. (IST)

Rekomendasi aplikasi kompres PDF berikutnya ada PDF Utils yang dapat digunakan secara offline dan gratis di smartphone Android-mu.

Kendati gratis, aplikasi ini akan menampilkan iklan dan iklan tersebut hanya dapat dihilangkan dengan melakukan pembayaran.

Terdapat sejumlah fitur yang tersedia di PDF Utils yang dapat kamu gunakan, seperti melakukan rotasi, menambahkan gambar atau tulisan, menghapus halaman PDF, dan lainnya.

PDF Compressor – compress pdf file size

PDF Compressor – compress pdf file size. (IST)

Agar ukuran file PDF yang besar menjadi lebih kecil, gunakan saja aplikasi PDF Compressor – compress pdf file size untuk mengurangi ukurannya.

Selain bisa mengompres file PDF, aplikasi ini juga dapat dihubungkan dengan Google Drive, Dropbox, cloud, dan beberapa aplikasi lain yang kegunaannya untuk penyimpanan dokumennya.

PDF Compressor

PDF Compressor. (IST)

Terakhir ada PDF Compressor yang juga bisa digunakan di PC. Dengan aplikasi ini, pengguna dapat mengontrol ukuran file hasil kompresi dengan menggeser bar di bawah.

Selain itu, ada juga pengaturan bawaan yang dapat kalian gunakan, yaitu Default, Fastest, Maximum, dan None.

BACA JUGA: Aplikasi Kompres Video di Android dan iPhone

Itulah aplikasi kompres PDF terbaik di Android dan PC yang bisa kamu unduh dengan mudah. Dari ke-10 aplikasi yang sudah dibahas, sudahkah memilih mana yang akan diunduh?