News

Realme GT Neo 3T Tampil di Situs Geekbench, Segera Rilis?

Setelah meluncurkan Realme GT Neo 3, kini perusahaan bersiap untuk merilis saudaranya yang diberi nama Realme GT Neo 3T. Hal ini ditandai dengan munculnya perangkat di situs sertifikasi Geekbench.

Suksesor Realme GT Neo 2T ini diklaim akan datang dengan performa yang lebih kencang. Perangkat yang menyandang nomor model RMX3372 ini terdaftar di Geekbench dengan chipset Qualcomm Snapdragon 870.

Handset menawarkan penyimpanan RAM 8GB dan menjalankan sistem operasi Android 12. Dalam daftar sertifikasi, GT Neo 3T meraih skor 979 poin dalam tes single core. Dan 3047 poin diraihnya dalam tes multi core.

Realme RMX3372 Geekbench. (IST/Gizmochina)

Selain Geekbench, Realme GT Neo 3T juga dikabarkan telah memenuhi sertifikasi TENAA. Dilansir dari Gizmochina, Senin (18/04/2022), perangkat mengemas layar AMOLED Full HD+ seluas 6,62 inci dengan refresh rate 120Hz.

Dari sektor fotografi, handset menawarkan sistem tiga kamera ynag terdiri dari lensa utama 64MP OmniVision OV64B, ultrawide Sony IMX355 8MP dan kamera tersier 2MP. Sementara untuk keperluan selfie, ini ditangani oleh kamera depan dengan sensor Sony IMX471 16MP.

GT Neo 3T akan tiba dengan varian penyimpanan RAM LPDDR5 6GB/8GB/12GB yang kemudian dipasangkan dengan memori internal UFS 3.1 128GB/256GB/512GB.

Handset disebutkan akan tiba dengan baterai berkapasitas 5000mAh. Seorang leaker bernama Piyush Bhasarkar menyebutkan bahwa GT Neo 3T dilengkapi dengan pengisian daya 11V dan 7.3A. Ini berarti, handset didukung dengan fitur fast charging 80W.

FYI, pendahulunya, yakni Realme GT Neo 2T yang diluncurkan pada Oktober tahun lalu hadir dengan teknologi pengisian cepat 65W.

BACA JUGA: Resmi Dirilis, Harga Realme GT Neo3 Dipatok Segini

Dengan terpenuhinya sertifikasi di atas, maka kemungkinan besar peresmiannya tidak akan lama lagi. Namun, berdasarkan penelusuran Hallo GSM dari berbagai media sosial resmi Realme, saat ini pihaknya masih bungkam mengenai keberadaan smartphone baru ini.