News

Resmi, Harga Asus ZenFone 9 di Indonesia Mulai dari Rp 8 Jutaan

Smartphone Asus terbaru, Asus Zenfone 9, akhirnya resmi diluncurkan ke Indonesia dan ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 7.999.000.

Seperti namanya, ini merupakan suksesor dari Asus Zenfone 8 yang dirilis tahun lalu. Dibandingkan dengan pendahulunya, model terbaru ini menawarkan sejumlah peningkatan.

ZenFone 9 hadir dengan performa yang lebih gahar dan menampilkan desain yang lebih fresh, terutama di bagian panel belakangnya.

Meskipun bodinya berukuran mini, namun performanya tak perlu diragukan lagi. Asus ZenFone 9 mengandalkan chipset flagship Snapdragon 8+ Gen 1 yang merupakan chip terkencang yang ada saat ini.

Performanya semakin kencang berkat perpaduan antara chipset tersebut dengan RAM hingga 16GB dan penyimpanan internal hingga 256GB.

Asus ZenFone 9 dengan harga yang tak jauh berbeda dari ZenFone 8 ini mengemas baterai yang lebih besar, berkapasitas 4.300mAh. Baterainya telah dilengkapi dengan fitur pengisian cepat 30W.

Dari segi tampilan, bagian depan perangkat mengusung layar berjenis Super AMOLED 5.9 inci. Layar yang diusungnya menawarkan resolusi Full HD, refresh rate

120Hz, dan dilapisi Corning Gorilla Glass Victus.

Di pojok kiri atas layarnya dipasangkan sebuah kamera berkekuatan 12MP untuk menunjang aktivitas video call ataupun swafoto.

Sementara itu, bagian belakangnya menawarkan pengaturan dua kamera yang mencakup kamera utama 50MP dan kamera ultrawide 12MP.

Soal perangkat lunak, Asus ZenFone 9 menjalankan sistem operasi Android 12 yang dilapisi antarmuka buatan perusahaan, yakni ZenUI.

Untuk keamanan, handset ini dilengkapi sensor sidik jari di samping yang terintegrasi dengan tombol Power.

Selain itu, ZenFone 9 juga menawarkan berbagai fitur pelengkap, seperti slot dual SIM (nano), WiFi 6e, Bluetooth 5.2, GPS, NFC, Wireless Charging, jack audio 3.5 mm dan port USB type-C.

Harga Asus ZenFone 9 di Indonesia

  • RAM 6 GB + internal 128 GB Rp 7.999.000
  • RAM 8 GB + internal 256 GB Rp 9.999.000
  • RAM 16 GB + internal 256 GB Rp 11.999.000

Perangkat tersedia dalam empat varian warna, yakni Midnight Black, Moonlight White, Starry Blue, dan Sunset Red.

Periode pemesanan Asus ZenFone 9 dimulai dari 17 – 30 November 2022 eksklusif di ASUS Online Store Tokopedia, Erafone, dan ASUS Store.

BACA JUGA: Asus Luncurkan ROG Phone 6 Batman Edition, Harganya?

Menariknya, setiap pembelian Asus ZenFone 9 varian 6GB/128GB di ASUS Online Store, konsumen berhak mendapatkan potongan harga senilai Rp300.000 dengan memasukkan voucher ZF9LAUNCH.