Tips & Trik

Cara Buat Status Video di WA Dari YouTube

Cara buat status video di WA dari YouTube memang tak semudah seperti pada saat kita membuat status video dari Galeri, apalagi jika video yang akan diupload dari YouTube tersebut memiliki durasi lebih dari 30 detik.

Namun sesuai pepatah ‘lebih baik mencoba daripada tidak sama sekali‘, meski membutuhkan proses panjang tapi hasilnya juga akan sebanding. Nah, jika kamu belum mengetahui caranya, silahkan simak penjelasannya berikut ini.

Cara Buat Status Video di WA Dari YouTube

Pihak YouTube sendiri sebetulnya sudah menyediakan fitur Bagikan alias Share, akan tetapi setiap video yang dibagikan munculnya tidak akan dalam bentuk video lagi melainkan jadi sebuah link tautan.

Jadi untuk bisa membuat story WA menggunakan video dari YouTube secara utuh mau tidak mau kamu harus mendownloadnya terlebih dahulu. Gimana udah tau belum cara menyimpan video YouTube ke Galeri. Ya, betul kamu dapat menggunakan situs converter atau aplikasi video YouTube downloader.

Download Video YouTube Tanpa Aplikasi

Langkah pertama, carilah video yang akan kamu download kemudian klik tombol Bagikan atau Share lalu klik lagi pada menu Copy Link.

Cara download video YT. (SS)

Close atau tutup aplikasi YouTube, lalu buka aplikasi browser yang ada di hp kamu baik itu Google Chrome, Opera Mini atau lain sebagainya.

Pada kolom pencarian silahkan kamu ketik ‘y2mate‘, nah situs ini memungkinkan kamu untuk bisa menyimpan video dari YouTube ke Galeri atau mengubah video ke dalam bentuk MP3.

Tempelkan link video YouTube yang sudah kamu salin tadi dan klik tombol panah. Tunggu selama beberapa detik hingga muncul tombol download. Disini kamu bisa menentukan sendiri resolusi videonya, tinggal klik Download untuk menyimpannya.

Cara download video YouTube tanpa aplikasi. (SS)

BACA JUGA: Cara Merekam Video Call WhatsApp Secara Otomatis

Cara Download Video YouTube Lewat Aplikasi

Aplikasi yang bisa digunakan untuk mendownload video YouTube saat ini sudah banyak sekali ragamnya, kamu bisa memilihnya sendiri dari Google Play Store.

Sebagai contoh, Hallo GSM kali ini menggunakan aplikasi YouTube downloader yang bernama Tube Video Downloader Master

, meski masih belum populer tapi aplikasi ini dapat mendownload video YouTube secara cepat.

Cara penggunaannya sangat easy, pada halaman depan aplikasi Tube Video Downloader Master pilih YouTube > Cari video yang ingin kamu download.

Setelah videonya ditemukan klik tombol Download yang berada di pojok kanan bawah layar kemudian Free Download. Pilih resolusinya videonya dan untuk memulai proses pendownloadan cukup klik OK.

Cara Download Video YouTube Lewat Aplikasi. (SS)

Tunggu beberapa detik dan videonya akan langsung tersimpan secara otomatis ke Galeri ponsel kamu.

Cara Buat Status Video WA dari YouTube dengan Durasi Lebih dari 30 Detik

Jika video yang ini kamu jadikan sebagai story WA durasinya lebih dari 30 detik kamu membutuhkan satu lagi aplikasi tambahan bernama WhatSaga.

Tinggal instal aplikasi WhatSaga di hp kamu, klik menu Video Status > pilih video yang akan dijadikan story WA > Bagikan ke WhatsApp.

Cara Membuat Status WA Lebih dari 30 Detik. (SS)

Selesai, kini kamu sudah berhasil mengupload video ke story WA dengan durasi lebih dari 30 detik.

BACA JUGA: Cara Membuat Akun YouTube yang Menghasilkan Uang

Seperti itulah cara buat status video di WA dari YouTube dengan durasi lebih dari 30 detik. Semoga bermanfaat.