Anggota baru seri Redmi 13, yakni Xiaomi Redmi 13 4G resmi diluncurkan. Model baru ini hadir dengan sejumlah peningkatan dari pendahulunya yang dirilis tahun lalu.
Penerus Redmi 12 ini membawa peningkatan di sektor dapur pacu dan juga kamera utama. Dimana, Redmi 13 hadir dengan chipset Helio G91 Ultra baru dari MediaTek dan memiliki kamera utama 108MP.
Di bagian layar, smartphone anyar ini menampilkan layar IPS LCD 6,79 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 90Hz.
Bagian atas layarnya dilengkapi kamera selfie 13MP. Ini juga merupakan sebuah peningkatan, karena pendahulunya memiliki kamera selfie 8MP.
Sementara di bagian belakang, Xiaomi Redmi 13 menggendong pengaturan dua kamera belakang yang mencakup kamera utama 108MP dan depth sensor 2MP.
Di bawah cangkangnya bersarang chipset MediaTek Helio G91 Ultra sebagai otak pacunya yang dipadukan dengan RAM hingga 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB.
Perangkat juga mengemas baterai berkapasitas 5030mAh sebagai sumber dayanya. Baterai tersebut bisa diisi daya dengan cepat berkat dukungan fitur fast charging 33W.
Perihal software, perangkat ini disetel pada OS Android 14 yang dilapisi antarmuka HyperOS.
Untuk keamanan, perusahaan membekalinya dengan sensor sidik jari yang dipasangkan di samping perangkat.
Smartphone Redmi dengan dimensi bodi 168.6 x 76.3 x 8.2 mm dan bobot 198.5 gram ini memiliki bodi berlapis kaca dan hadir dalam empat varian warna. Keempat warna tersebut adalah Black, Blue, Pink, dan Yellow.
Perangkat ini memiliki ketahanan terhadap air dan debu, karena mengantongi rating IP53.
Perihal harga, sebagaimana dilansir dari GSMArena, Senin (03/06/2024), Xiaomi Redmi 13 dijual dengan banderol mulai dari 199,99 euro (Rp 3,5 jutaan).
BACA JUGA: Realme Ungkap Harga Realme C63 untuk Pasar Indonesia Jelang Peluncuran
Kabar baiknya, smartphone Redmi berjaringan 4G ini akan hadir juga di Indonesia, mengingat perangkat terpantau telah mengantongi sertifikasi TKDN dengan nomor model Redmi 24040RN64Y. Kemungkinan, peluncurannya tidak akan lama lagi. Pantau terus untuk update informasinya.