iQOO tengah bersiap untuk meluncurkan seri Z10 yang terdiri dari beberapa model, termasuk iQOO Z10 Turbo dan iQOO Z10 Turbo Pro.
Perusahaan yang berbasis di Tiongkok ini dilaporkan tengah menyiapkan empat model smartphone di seri ini, meliputi model reguler, Z10x, Z10 Turbo, dan Z10 Turbo Pro.
Baru-baru ini, muncul bocoran dari tipster Digital Chat Station yang mengungkap spesifikasi utama dari model Turbo Series.
Dilansir dari Gizmochina, Selasa (11/02/2025), tipster ternama itu mengungkapkan bahwa smartphone yang diduga kuat merupakan iQOO Z10 Turbo dan iQOO Z10 Turbo Pro akan menggunakan chipset Snapdragon 8M8735 yang belum diumumkan.
Chipset tersebut mungkin adalah Snapdragon 8s Elite yang akan diluncurkan Qualcomm pada bulan April mendatang.
Duo Z10 Turbo disebutkan akan menampilkan layar berjenis LTPS dengan desain flat yang menawarkan resolusi 1,5K.
Lebih lanjut, disebutkan bahwa perangkat akan mengemas baterai berkapasitas jumbo, berkisar antara 7000mAh dan 7500mAh.
Diketahui, pendahulunya yakni iQOO Z9 Series menawarkan baterai berkapasitas antara 6000mAh dan 6.400mAh. Jadi, jika benar, seri Z10 membawa peningkatan penting dalam hal masa pakai baterai.
Menariknya lagi, meskipun smartphone yang akan datang memiliki kapasitas besar, namun perusahaan disebutkan akan menghadirkannya dengan bobot ponsel yang tetap terkendali.
Selain itu, bocoran tersebut juga mengungkap bahwa seri Z10 akan diluncurkan di tahun 2025. Kemungkinan besar, peluncurannya akan digelar pada bulan April mendatang.
Sebelum ini, dilaporkan bahwa iQOO Z10 Turbo akan memiliki panel OLED flat dengan refresh rate 144Hz.
Laporan sebelumnya juga membenarkan bahwa seri yang akan datang mengemas baterai berkapasitas sekitar 7000mAh. Diharapkan, perangkat akan dilengkapi dengan dukungan pengisian cepat 80W atau 90W.
BACA JUGA: Vivo T4x Segera Rilis dengan Baterai Berkapasitas Besar
Perlu diingat bahwa bocoran spesifikasi smartphone iQOO Z10 Turbo dan Z10 Turbo Pro di atas masih belum bisa dipastikan kebenarannya. Perihal ketersediaan di Indonesia, saat ini belum diketahui apakah smartphone ini akan diluncurkan ke Indonesia atau tidak.