Setelah didahului bocoran, Vivo akhirnya luncurkan smartphone flagship baru dari brand iQOO, yakni Vivo iQOO 13.
Smartphone ini mengunggulkan chipset baru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Elite dan juga Supercomputing Chip Q2 generasi kedua dari perusahaan.
Penerus iQOO 12 ini menampilkan layar flat LTPO 8T seluas 6,82 inci. Layarnya menawarkan resolusi 1.440 x 3.168 piksel, mendukung refresh rate 144Hz, dan kecerahan puncak hingga 1.800 nits versi global.
Layarnya diklaim mengkonsumsi daya 10% lebih sedikit. Perihal daya, Vivo iQOO 13 diberi daya oleh baterai berkapasitas besar, yakni 6.150mAh. Baterainya mendukung pengisian cepat 100W.
Kinerja smartphone ini didukung oleh RAM LPDDR5X Ultra hingga 16GB dan penyimpanan flash UFS 4.1 hingga 1TB.
Di segi kamera, smartphone anyar iQOO ini mengusung pengaturan tiga kamera belakang yang mencakup kamera utama 50MP dengan OIS, lensa telefoto potret 50MP, dan lensa ultrawide 50MP.
Untuk menemani selfie maupun video call, disematkan kamera 32MP di bagian depan perangkat.
iQOO 13 dilengkapi dengan berbagai fitur fotografi, termasuk pencahayaan potret profesional, multi-focal length portraits, 3D Imaging, dan humanistic street photography mode.
Perihal harga, berikut ini rinciannya.
- RAM 12GB+256GB: 3999 yuan (Rp 8,8 jutaan)
- RAM 16GB+256GB: 4299 yuan (Rp 9,4 jutaan)
- RAM 12GB+512GB: 4499 yuan (Rp 9,9 jutaan)
- RAM 16GB+512GB: 4699 yuan (Rp 10,3 jutaan)
- RAM 16GB+1TB: 5199 yuan (Rp 11,4 jutaan)
Vivo iQOO 13 tersedia dalam empat varian warna, yakni Legend, Track, Isle of Man, dan Nardo Grey. Smartphone saat ini tersedia untuk dibeli di Tiongkok.
BACA JUGA: Honor Magic 7 Series Meluncur, Usung SoC Snapdragon 8 Elite dan Fitur AI
Kabar baiknya, iQOO 13 dipastikan akan diluncurkan juga ke pasar Indonesia. Perangkat terpantau telah mengantongi sertifikasi Postel Ditjen SDPPI. Pantau terus untuk mendapat update informasinya.