Oppo Indonesia tampaknya akan segera menghadirkan smartphone Oppo Reno13 5G ke pasar Tanah Air. Lantaran, perangkat ini telah mengantongi dua sertifikasi penting.
Berdasarkan pantauan Hallo GSM, beberapa smartphone baru Oppo telah muncul di situs sertifikasi TKDN. Diketahui, model reguler dengan nomor model Oppo CPH2689 telah terdaftar di situs TKDN dan Postel Ditjen SDPPI.
Pada 12 November 2024, di situs Postel terbit sertifikat bernomor 105179/SDPPI/2024 milik perangkat Oppo yang menyandang nomor model Oppo CPH2689.
Postel mengkonfirmasi bahwa Oppo CPH2689 merupakan Oppo Reno13 5G.
Perangkat yang sama juga sebelumnya telah terlihat di situs TKDN Kemenperin. Perangkat dikonfirmasi akan hadir sebagai smartphone dengan dukungan jaringan 5G.
Database juga menyatakan bahwa perangkat memiliki nilai TKDN sebesar 35.05%.
Hal ini mengisyaratkan bahwa peluncurannya di Indonesia tidak akan lama lagi. Lantaran, model reguler bisa disebut telah mengantongi izin edar di Tanah Air.
Akan tetapi, saat ini pihak Oppo Indonesia belum memberikan informasi mengenai kehadiran smartphone ini.
Pihaknya tengah menyiapkan peluncuran smartphone andalan Oppo Find X8 Series yang kini keran pre-ordernya sudah dibuka.
Kembali ke Reno13 5G, model reguler ini diharapkan akan hadir dengan spesifikasi yang ditingkatkan dari pendahulunya.
Suksesor Reno12 5G ini telah muncul juga di situs sertifikasi lain yang mengungkap sedikit informasi mengenai spesifikasi yang akan diusungnya.
Dilaporkan bahwa Reno13 5G dilengkapi dengan kamera utama 50MP di bagian belakang dan 50MP di bagian depan.
Untuk saat ini, hanya itu informasi yang didapat mengenai smartphone baru Oppo seri Reno terbaru.
BACA JUGA: Desain Samsung Galaxy A26 Terungkap ke Publik, Begini Wujudnya
Perihal peluncuran Oppo Reno13 5G di Indonesia, saat ini belum terungkap. Kemungkinan besar, perangkat akan diresmikan pada akhir tahun ini atau bisa juga di awal tahun 2025.