Motorola tengah mengerjakan smartphone lipat barunya bernama Motorola Razr Ultra 2025. Ini diketahui setelah perangkat muncul di situs sertifikasi.
Hal ini menarik, karena perusahaan asal AS itu belum pernah menggunakan skema nama seperti itu sebelumnya.
Diketahui, smartphone seri Razr paling baru yang diluncurkan Motorola adalah Motorola Razr 50 Ultra pada bulan Juni 2024.
Awalnya, spekulasi muncul bahwa perusahaan akan meluncurkan Razr 60 Ultra sebagai penerusnya di tahun ini. Akan tetapi, mungkin perusahaan sedikit mengubah skema penamaannya.
Baru-baru ini, dilaporkan smartphone baru bernama Motorola Razr Ultra 2025 telah muncul di benchmark Geekbench.
Dari informasi CPU yang tertera di database, smartphone lipat ini kemungkinan besar akan ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite. Dilansir dari Gizmochina, Sabtu (08/02/2025).
Ini merupakan peningkatan dari smartphone Razr sebelumnya yang menggunakan Snapdragon 8s Gen 3 dengan performa yang jauh berbeda.
Hal ini menunjukkan bahwa perusahaan akan menggunakan chipset flagship Qualcomm terbaru di tahun ini.
Smartphone Razr Ultra 2025 mendapat skor 2.782 pada tes single-core dan 8.457 di pengujian multi-core.
Lebih lanjut, database mengungkapkan bahwa smartphone ini mengemas RAM berkapasitas 10.92 GB yang kemungkinan akan dipasarkan dengan kapasitas 12GB.
Perangkat juga disebutkan telah disetel dengan sistem operasi Android 15.
Untuk saat ini, bocoran mengenai smartphone ini memang masih sangat terbatas.
Mengingat perangkat telah muncul di situs Geekbench, kemungkinan besar peluncurannya tidak akan lama lagi akan segera digelar.
Tampaknya, smartphone Razr Ultra 2025 akan diresmikan pada bulan Maret atau April 2025 mendatang.
BACA JUGA: Resmi, Ini Harga Infinix Smart 9 HD di Indonesia
Informasi lebih lanjut mengenai smartphone lipat Motorola Razr Ultra 2025 yang akan datang mungkin akan terungkap dalam beberapa pekan atau bulan lagi. So, stay tuned!