Redmi Note 14 Pro 5G dan dua model lainnya telah Xiaomi umumkan di negara asalnya, Cina, pada akhir September 2024 lalu.
Kabar baik, smartphone mid range andalan perusahaan itu dipastikan akan segera hadir di Indonesia. Hal ini diketahui lantaran satu dari 3 model tersebut terpantau telah terdaftar di dua situs sertifikasi penting.
Ya, berdasarkan pantauan Hallo GSM, model Pro 5G telah muncul di situs sertifikasi TKDN dan Postel Kemenkominfo.
Pada 29 Oktober 2024, terbit sertifikat Postel bernomor 104788/SDPPI/2024 membawa perangkat smartphone merk Redmi dengan nomor model 24090RA29G.
Situs Postel mengkonfirmasi bahwa perangkat tersebut memiliki nama pemasaran Redmi Note 14 Pro 5G.

Perangkat tersebut juga terlihat di situs TKDN Kemenperin dengan nomor model yang sama. Database mengkonfirmasi bahwa perangkat memiliki nilai TKDN 38.20% dan dikonfirmasi akan hadir sebagai perangkat berjaringan 5G.

Bukan hanya satu model, ternyata model Pro 5G terdaftar di Postel dengan satu model lainnya yang menyandang nomor 24115RA8EG yang belum terungkap namanya.
Model tersebut juga terlihat bersama dengan satu model lainnya di situs TKDN dengan nomor model 24094RAD4G.
Jadi, total ada tiga model seri Note 14 yang akan hadir di Indonesia. Meski belum semua model memenuhi kedua sertifikasi yang menjadi persyaratan izin edar di Indonesia, Postel dan TKDN.
Dua model lainnya dengan nomor model 24115RA8EG dan 24094RAD4G kemungkinan besar adalah nomor model milik Note 14 Pro+ 5G dan Note 14 5G.
Meski begitu, saat ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak Xiaomi Indonesia mengenai kehadiran smartphone ini di Tanah Air.
Spesifikasi perangkat untuk pasar Indonesia juga masih belum terungkap. Sambil menunggu bocorannya, kita bisa melihat kembali spesifikasi yang diusung perangkat ketika dirilis di negara asalnya.
Redmi Note 14 Pro 5G hadir mengusung desain baru dengan bodi ramping dan modul kamera belakang berbentuk kotak yang diposisikan di bagian tengah atas panel.
Bodi perangkat ini mendapatkan sertifikasi IP69 untuk ketahanan terhadap air dan debu. Bagian depan perangkat dilindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus 2.
Perihal performa, Note 14 Pro 5G diotaki oleh chipset Snapdragon 7s Gen 3 dengan RAM hingga 12GB dan penyimpanan internal hingga 256GB.
Model ini diberi daya oleh baterai berkapasitas 5.500mAh dengan dukungan pengisian daya 45W.
BACA JUGA: Vivo iQOO 13 Resmi Dirilis dengan Chip Terbaru, Bakal Masuk Indonesia?
Kemungkinan, spesifikasi Redmi Note 14 Pro 5G untuk pasar Indonesia tidak akan jauh berbeda dengan versi Cina. Nantikan informasi detailnya yang mungkin akan diungkap dalam beberapa pekan mendatang.