News

HP Nokia G11 Plus Resmi Diluncurkan, Harganya?

HMD Global resmi menghadirkan smartphone Nokia G11 Plus sebagai varian lain dari versi reguler. Harganya mungkin tidak jauh berbeda dengan Nokia G11.

Meskipun memiliki akhiran “Plus“, namun handset baru ini masih mempertahankan spesifikasi yang ada pada model reguler. Perbedaan yang mencolok hanya terletak pada sektor kamera dan desain.

Handset terbaru ini menawarkan kamera belakang ganda yang mencakup lensa utama 50MP dan lensa sekunder 2MP. Di samping modul kamera, disematkan sensor pemindai sidik jari.

Beralih ke panel bagian depan, Nokia G11 Plus masih dengan desain poni water drop yang menampung kamera selfie 8MP. Di bezel bawah layarnya yang agak tebal, kali ini terukir brand

Nokia.

Smartphone pabrikan Finlandia ini menampilkan layar seluas 6.5 inci dengan resolusi HD+ (720 x 1600 piksel).

Terkait penyimpanan, perusahaan membekalinya dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB dengan slot kartu microSD yang mendukung perluasan hingga 512GB.

G11 Plus menjalankan sistem operasi Android 12 yang dijanjikan dengan pembaruan selama dua tahun.

Baterai berkapasitas 4000mAh dijadikan sebagai sumber pasokan daya. Belum diketahui seberapa cepat teknologi fast charging yang dimilikinya.

Smartphone ini ditawarkan dalam dua varian warna, yakni Charcoal Grey dan Lake Blue. Terkait harga, saat ini pihak perusahaan belum mengungkapnya secara detail.

BACA JUGA: Wujud Nokia X21 5G Terungkap, Begini Bocorannya

Namun, Nokia G11 Plus diprediksi akan tersedia dengan banderol harga sekitar 150 USD (Rp 2,2 jutaan). Handset juga kemungkinan akan segera tersedia di beberapa wilayah tertentu.