Cara menghapus riwayat transaksi BRImo banyak dicari, terutama mereka yang sering bertransaksi di BRImo. Tentunya, semakin sering transaksi digunakan, semakin banyak pula riwayat yang tersimpan.
Seperti diketahui, BRImo menjadi salah satu m-banking yang memiliki banyak pengguna. Tak heran, karena aplikasi besutan Bank BRI ini menawarkan berbagai layanan dan juga fitur.
Mulai dari transfer, pembayaran, hingga pembelian tiket, dan lainnya, bisa dilakukan melalui BRImo.
BRImo menyimpan setiap riwayat transaksi yang dilakukan oleh setiap nasabah. Dengan ini, nasabah bisa mengecek riwayat transaksi yang pernah dilakukan.
Akan tetapi, banyaknya riwayat transaksi yang sudah tidak diperlukan membuat sebagian nasabah merasa kesulitan ketika memeriksa transaksi yang diperlukan.
Selain itu, riwayat transaksi di BRImo juga berkaitan dengan privasi pemilik akun. Dengan menghapus riwayatnya, akan membantu nasabah ketika memantau transaksi di BRImo dan juga menjaga kerahasiaan informasi transaksi dari seseorang yang memiliki akses pada akun BRImo.
Cara Menghapus Riwayat Transaksi BRImo
Tanpa berlama-lama lagi, berikut ini tutorial lengkap untuk menghapus riwayat transaksi di aplikasi BRImo. Silahkan simak dan coba setiap langkahnya hingga tuntas.
Hapus Riwayat Transfer
Riwayat transfer di BRImo bisa dihapus dengan cara berikut ini.
- Pertama-tama, buka BRImo di HP kamu.
- Masukkan PIN akun BRImo untuk login, lalu kamu akan disuguhkan dengan halaman utama.
- Di halaman utama, silahkan klik tab Aktivitas yang ada di bagian bawah halaman.
- Setelah itu, kamu akan dialihkan ke halaman aktivitas yang berisi daftar riwayat aktivitas akun BRImo kamu.
- Silahkan cari transaksi transfer yang ingin kamu hapus.
- Tekan dan tahan transaksi yang dimaksud hingga muncul opsi Hapus.
- Silahkan klik Hapus dan konfirmasi.
Selain itu, kamu juga bisa menghapus daftar riwayat nomor rekening pengguna lain yang tersimpan.
- Caranya, klik menu Transfer di halaman utama BRImo.
- Berikutnya, daftar nomor rekening yang tersimpan akan muncul.
- Silahkan klik ikon titik tiga yang ada di samping nama pemilik rekening yang ingin kamu hapus dari daftar.
- Nantinya, akan muncul beberapa opsi. Dari opsi yang ada, silahkan klik Hapus dari Daftar.
- Terakhir, konfirmasi dengan klik Hapus.
Cara Menghapus Riwayat Transaksi Pembayaran di BRImo
Untuk menghapus riwayat pembayaran di BRImo, langkahnya tidak jauh berbeda dengan cara dalam menghapus riwayat transfer.
- Pertama-tama, buka aplikasi BRImo dan login ke akun kamu.
- Klik menu Aktivitas yang ada di bagian bawah halaman beranda.
- Berikutnya, silahkan cari riwayat pembayaran yang ingin kamu hapus.
- Tekan dan tahan riwayat tersebut, kemudian klik Hapus.
Hapus Semua Riwayat Aktivitas
- Untuk menghapus semua riwayat aktivitas di akun BRImo kamu, silahkan buka BRImo dan masuk ke Pengaturan.
- Setelah itu, klik Hapus Semua Riwayat pada bagian bawah Riwayat Transaksi.
- Terakhir, konfirmasi dengan klik Hapus.
Hapus Riwayat Transaksi dengan Bantuan Customer Service
Selain tiga metode tadi, kamu juga bisa menghapus riwayat transaksi dengan bantuan Customer Service BRI.
Silahkan kunjungi kantor cabang BRI terdekat, ambil nomor antrian, lalu tunggu hingga dipanggil.
Sampaikan pada CS bahwa kamu ingin menghapus mutasi atau riwayat transaksi di rekening BRI. Setelah itu, ikuti arahan CS hingga prosesnya berhasil.
BACA JUGA: Cara Menampilkan Jam di Layar HP Android dan iPhone, Begini Langkahnya
Itu dia cara menghapus riwayat transaksi BRImo. Selamat mencoba, semoga berhasil.