Tips & Trik

Mudah, Begini Cara Membuka PIN HP yang Lupa

Pusing mengingat kata sandi atau PIN HP karena lupa? Jangan panik, karena ada cara membuka PIN HP yang lupa, lho. Kamu bisa mencobanya sendiri tanpa harus membawa HP ke Abang Servis.

Hampir semua smartphone zaman sekarang dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan. Seperti PIN, kunci pola (pattern lock), sensor fingerprint, hingga pengenalan wajah.

Dengan menggunakan salah satu dari fitur keamanan tersebut, smartphone dapat terjaga privasinya karena tidak bisa diakses oleh sembarang orang.

Semua data pengguna yang ada pada perangkat juga bisa lebih terlindungi dari orang yang tidak bertanggung jawab.

Kebanyakan pengguna smartphone Android saat ini menggunakan fitur keamanan berupa sensor sidik jari, face unlock, dan juga pola.

Hal tersebut karena dianggap mudah, praktis, dan cepat untuk bisa mengakses smartphone mereka.

Kendati begitu, tak sedikit pula pengguna smartphone yang memilih menggunakan PIN (Personal Identification Number) untuk keamanan yang lebih rahasia.

Penggunaan PIN dengan kode yang rumit ataupun sering menggantinya sangat berpeluang besar untuk membuat penggunanya tidak mengingatnya lagi, alias lupa.

Untuk itu, selalu gunakan PIN yang mudah diingat. Lantas, bagaimana jika PIN benar-benar tidak bisa diingat lagi meski sudah berusaha keras untuk mengingat dan mencobanya?

Berikut ini, Hallo GSM sajikan cara membuka PIN HP yang lupa sebagaimana dirangkum dari berbagai sumber. Langsung saja, simak artikel ini sampai tuntas, ya!

Cara Membuka PIN HP yang Lupa

Gunakan Fitur Find My Device

Membaca cara pertama ini mungkin membuat kamu mengernyitkan dahi. Ya, fitur ini memang biasanya digunakan untuk melacak keberadaan smartphone.

Akan tetapi, Find My Device juga bisa diandalkan untuk membuka HP dalam keadaan lupa PIN, lho. Caranya? berikut langkah-langkahnya.

  • Buka Browser di perangkat lain, seperti laptop, komputer, atau HP yang lain.
  • Ketik kata kunci Find My Device lalu tekan Enter atau klik Search.
  • Setelah masuk ke halaman utama, lakukan Sign In menggunakan akun Google yang digunakan pada HP yang terkunci.
  • Nantinya, akan tampil peta atau maps yang menunjukkan keberadaan HP.
  • Di sana juga terdapat informasi perangkat seperti nama perangkat, jumlah daya baterai, serta jaringan WiFi yang tersambung.
  • Tak hanya itu, disana juga terdapat menu lainnya yang bisa mempermudah pengguna dalam melacak smartphone.
  • Untuk membuka HP yang PIN-nya lupa, pilih menu Amankan Perangkat.
  • Setelah itu, masukkan kata sandi baru dan konfirmasi.
  • Selesai. Pengguna bisa membuka HP dengan menggunakan PIN baru.

Telepon Menggunakan HP Lain

  • Gunakan HP lain untuk menelpon HP kamu.
  • Ketika HP yang ingin dibuka berdering, segera angkat panggilan telepon.
  • Setelah itu, klik tombol atau navigasi Home.
  • Lalu, buka Pengaturan dan ganti PIN menggunakan PIN baru atau beralih menggunakan Pola yang mudah.

Reset

Cara terakhir yang bisa dilakukan jika dua cara di atas tidak berhasil untuk membuka HP karena lupa PIN, maka lakukan Factory Reset.

Perlu diingat, bahwa cara ini akan membuat semua data pada HP terhapus secara permanen. Cara ini membuat perangkat menjadi kembali ke pengaturan pabrik dan kamu bisa menggunakannya kembali tanpa menggunakan PIN.

Cara di bawah ini menggunakan HP Oppo.

  • Nonaktifkan perangkat.
  • Tekan tombol Volume Bawah + Power bersamaan hingga muncul logo OPPO pada layar.
  • Kemudian, lepas tombol Power namun tetap menekan tombol Volume Bawah.
  • Jika berhasil, akan muncul Recovery Mode.
  • Gunakan tombol Power untuk memilih menu dan tombol Volume untuk navigasi antar menu.
  • Pilih Wipe Data > Format Data.
  • Tunggu hingga proses Factory Reset selesai.

Melakukan Factory Reset atau Reset tentunya sangat menjengkelkan. Sehingga, sebaiknya catat kode PIN di kertas dan simpan di tempat aman untuk berjaga-jaga.

Selain itu, kamu juga bisa menyimpan PIN pada aplikasi pengelola password yang tersedia di Google Play Store.

BACA JUGA: Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di HP Android dan iOS

Itulah beberapa cara membuka PIN HP yang lupa. Semoga membantu.