Tips & Trik

Cara Bayar Pakai QRIS yang Paling Mudah dan Praktis

Perkembangan teknologi memudahkan segala aktivitas, termasuk berbelanja meski tidak membawa uang cash karena ada cara bayar pakai QRIS.

Ya, sekarang ini tidak perlu panik jika berbelanja di luar namun dompet ketinggalan. Pasalnya, kamu bisa membayar belanjaan hanya dengan melakukan scan pada QR Code yang telah disediakan Merchant atau pedagang yang menerima pembayaran menggunakan QRIS.

QRIS atau Quick Response Code Indonesian Standard merupakan standarisasi pembayaran menggunakan metode QR Code yang telah disetujui Bank Indonesia.

Setiap transaksi menggunakan metode ini lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya. Dengan adanya QRIS, berbelanja tidak lagi harus selalu memakai uang cash.

Pedagang atau penyedia jasa juga tidak perlu repot harus mencari uang receh untuk kembalian.

Hanya dengan menggunakan smartphone, konsumen bisa melakukan pembayaran apapun dari berbagai macam jenis transaksi elektronik seperti e-wallet Dana, OVO, GoPay, ShopeePay, LinkAja, M-Banking, dan lain-lain.

Kamu tidak perlu beralih ke aplikasi satu ke aplikasi lainnya untuk menyesuaikan dengan kode QR yang tersedia. Karena metode QRIS merupakan penyatuan berbagai macam QR dari penyedia jasa sistem pembayaran.

Dengan QRIS, konsumen bisa bertransaksi dari penyelenggara manapun. Baik itu toko, pedagang, warung, tempat parkir, penyedia tiket wisata, dan lain sebagainya.

Kode QR berbentuk stiker, akrilik, atau banner untuk pembayaran sudah bisa ditemukan di berbagai tempat, seperti warung-warung, baik di perkotaan atau pedesaan bahkan hingga ke pelosok.

Hal ini bisa dikatakan sebuah persetujuan para pelaku usaha untuk transaksi yang lebih modern, praktis, dan aman. Meskipun persebaran merchant yang menyediakan pembayaran menggunakan QRIS sudah mulai banyak, akan tetapi masih ada konsumen yang ingin mencoba transaksi namun masih kesulitan.

Tenang saja, karena cara pembayaran menggunakan QRIS hanya perlu membuka aplikasi pembayaran digital pada smartphone, kemudian lakukan pemindaian atau scan QR Code yang tersedia.

Untuk lebih jelasnya, simak tutorial bayar pakai QRIS berikut ini.

Cara Bayar Pakai QRIS

  • Langkah pertama yang harus dilakukan untuk melakukan pembayaran menggunakan QRIS adalah dengan membuka aplikasi e-wallet atau m-banking yang akan kamu pakai untuk pembayaran.
  • Pada halaman utama, klik ikon scan QRIS atau gambar QR Code, atau tombol ‘Pay’.
  • Kemudian, arahkan kamera smartphone kamu ke kode QRIS Merchant.
  • Selanjutnya, isi nominal yang akan kamu bayar sesuai dengan jumlah yang telah ditentukan.
  • Masukkan PIN, dan beri konfirmasi.
  • Tunjukkan bukti pembayaran pada Merchant.
  • Selesai.

Sebagai informasi, nominal transaksi QRIS umumnya dibatasi paling banyak senilai Rp 10.000.000 per satu kali transaksi.

BACA JUGA: Cara Cek Saldo BRI Lewat HP Tanpa M-Banking, Praktis!

Itulah cara bayar pakai QRIS yang paling mudah dan anti ribet. Menu atau tahapan pada setiap jenis e-wallet atau m-banking mungkin saja berbeda. Kamu bisa menyesuaikan dalam mempraktikkannya.