News

Xiaomi Umumkan Tanggal Peluncuran Redmi Note 13 Series di Indonesia

Xiaomi Indonesia resmi mengumumkan tanggal peluncuran smartphone Redmi Note 13 Series melalui akun media sosial resminya.

Berdasarkan pantauan, pihaknya membagikan poster peluncuran seri Note 13 series yang terdiri dari lima anggota. Semua anggota seri ini sama-sama mengunggulkan aspek fotografi. Bisa dilihat dari tagline yang diusungnya, yakni Every shot iconic.

Poster yang dibagikannya memamerkan desain panel belakang dari model Redmi Note 13, Note 13 Pro 5G, Redmi Note Pro+ 5G, Redmi Note 13 Pro, dan Redmi Note 13 5G.

Desain panel belakang kelima model tersebut memiliki perbedaan, terutama di segi tata letak kamera. Bodi perangkat juga terlihat ada perbedaan.

Model tertingginya, yakni Note 13 Pro+ 5G hadir dengan bodi berdesain tepi melengkung yang nyaman dalam genggaman. Sementara empat model lainnya tampak mengusung flat design.

Xiaomi Redmi Note 13 Series dikonfirmasi akan diluncurkan pada 28 Februari 2024 pukul 13.00 WIB. Model tertingginya akan menjadi model Pro+ 5G pertama yang diluncurkan di Indonesia.

Untuk saat ini, Xiaomi Indonesia belum memberikan bocoran mengenai spesifikasi yang akan diusung model Pro+ 5G.

Sebelumnya, model ini telah lebih dulu dirilis di India. Tampaknya, versi Indonesia juga tidak akan berbeda dengan perangkat yang dirilis di India.

Adapun spesifikasi yang menjadi unggulan model ini adalah layar AMOLED 3D curved display dengan resolusi 1.5K dan Corning Gorilla Glass Victus, kamera Ultra Hi-Res 200MP dengan OIS dan EIS, Mediatek Dimensity 7200 Ultra 5G, baterai dengan 120W HyperCharge, serta desain Vegan leather dengan blok warna dan rating IP68.

BACA JUGA: Samsung Galaxy F15 5G Muncul di Situs Website Resmi, Segera Rilis?

Informasi mengenai detail spesifikasi dan harga Redmi Note 13 Series di Indonesia kita nantikan di waktu peluncuran.