News

Spesifikasi Vivo Y18e Bocor ke Publik, Segera Rilis?

Vivo rupanya tengah bersiap untuk meluncurkan smartphone seri Y terbarunya, yang bernama Vivo Y18e di waktu dekat. Hal ini diketahui karena perangkat telah terlihat di suatu situs sertifikasi.

Baru-baru ini, perangkat terlihat di situs sertifikasi BIS India dan juga Google Play Console.

Dilansir dari Gizmochina, Kamis (25/04/2024), Y18e muncul di database Google Play Console dengan menyandang nomor model V2333. Sebelumnya, terlihat pada situs BIS India dengan nomor model V2350.

Google Play Console mengkonfirmasi bahwa perangkat menawarkan layar dengan resolusi HD+ (720 x 1.612 piksel) dengan kerapatan piksel 300ppi.

Di sektor performa, Vivo Y18e akan hadir dengan SoC MediaTek MT6769Z yang merupakan chipset octa-core. Chipset tersebut dipasangkan dengan pemrosesan gambar GPU Mali G52.

Kinerjanya didukung oleh RAM 4GB. Chipset yang diusung perangkat sama dengan yang ada pada Tecno Spark 20 yang dirilis di India baru-baru ini, yakni MediaTek Helio G85 yang dibangun dengan fabrikasi 12nm.

Lebih lanjut, situs sertifikasi mengungkap bahwa perangkat tersebut akan beroperasi pada OS Android 14.

Bukan hanya spesifikasi, sertifikasi tersebut juga turut mengungkap desain yang akan diusung perangkat.

Terlihat bahwa smartphone Vivo anyar ini memiliki panel depan dengan poni berdesain tetesan air (waterdrop) yang menampung kamera selfie. Layar bagian bawah dilapisi dengan dagu agak tebal.

Sementara bagian belakang perangkat menggendong pengaturan kamera ganda. Panel belakangnya dibalut dengan warna hijau. Meski begitu, diharapkan akan ada varian warna lainnya ketika diluncurkan.

Perangkat memiliki bahasa desain yang sama dengan Vivo Y03 yang dirilis pada bulan Maret lalu.

BACA JUGA: Realme 12 Lite Debut di Turki dengan Kamera 108MP

Kabar mengenai Vivo Y18e mungkin akan diungkap pada beberapa waktu mendatang, termasuk informasi mengenai peluncurannya. Pantau terus untuk mendapat update informasinya.