ZTE luncurkan lagi smartphone dengan harga terjangkau ke Indonesia, kali ini bernama ZTE Blade A35. Sebelumnya, perusahaan juga meluncurkan Blade A55 di awal bulan September.
Model baru ini hadir dengan performa juara di kelasnya yang mendukung multitasking. Adapun, spesifikasi yang menjadi unggulannya adalah layar lebar dan RAM besar.
Mulai dari layar, smartphone asal Tiongkok ini menampilkan layar berdesain waterdrop yang memiliki diagonal 6.75 inci. Layarnya menawarkan resolusi HD+ (720×1.600 piksel).
Untuk menjaganya tetap hidup, ZTE membekalinya dengan baterai berkapasitas 5000mAh yang mendukung pengisian daya cepat 10W.
Di bagian performa, ZTE Blade A35 dengan harga kurang dari Rp 1 jutaan ini diotaki oleh chipset Unisoc SC9863A1.
Kinerjanya didukung oleh RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB. Perusahaan membekalinya dengan fitur yang memungkinkan perluasan kapasitas RAM menjadi 12GB.
Kapasitas penyimpanannya juga bisa diperluas lagi menggunakan microSD. Dengan ini, multitasking akan berjalan lancar.
Untuk kebutuhan fotografi, smartphone ini dibekali dengan pengaturan dua kamera belakang yang mencakup kamera utama 13MP dan AI camera. Di bagian depan, disematkan kamera 5MP untuk menunjang selfie maupun video call.
Di segi software alias perangkat lunak, smartphone ini disetel dengan OS Android U.
Smartphone ini mendukung jaringan 5G, WiFi 2.4G, Bluetooth 5.2, USB Type-C, dan juga Face ID untuk keamanan. Selain itu, perangkat juga dilengkapi dengan berbagai fitur lainnya.
Untuk harga, ZTE Blade A35 dibanderol Rp 999.000. Smartphone ini bisa didapatkan di marketplace rekanan ZTE.
BACA JUGA: HP Infinix Hot 50 4G Meluncur dengan SoC Helio G100, Harganya?
ZTE Blade A35 dengan dimensi bodi 167.7×77.4×8.5mm ini tersedia dalam dua varian warna, yakni Starry Black dan Clover Green.