News

Red Magic 9 Muncul di Geekbench, Jagokan Snapdragon 8 Gen 3?

Smartphone Nubia dengan nomor model NX769J yang diyakini sebagai ZTE Nubia Red Magic 9 dilaporkan telah terdaftar di situs sertifikasi benchmark, Geekbench.

Meski belum ada informasi resmi dari pihak terkait, namun hal ini mengisyaratkan bahwa Nubia akan segera meluncurkan smartphone terbarunya.

Menariknya, berdasarkan data yang tertera pada situs sertifikasi, perangkat Nubia yang akan datang diprediksi ditenagai oleh chipset flagship buatan Qualcomm yang dikabarkan akan dirilis Oktober mendatang. Ya, Snapdragon 8 Gen 3 yang merupakan penerus dari Snapdragon 8 Gen 2.

Berdasarkan database, Nubia NX769J memiliki motherboard yang diberi kode nama Pineapple. Kecepatan clock dasar pada perangkat ini adalah 2,26 GHz. Sementara kecepatan inti mencapai 3,19 GHz.

Perangkat telah lolos uji dengan 1596 poin pada pengujian single-core dan 5977 poin pada pengujian multi-core.

Perangkat Nubia yang diduga merupakan Red Magic 9 itu akan hadir sebagai perangkat yang menjalankan sistem operasi Android 14 dan memiliki RAM 11.09 GB yang mungkin akan dipasarkan dengan 12GB.

Selain itu, database Geekbench tidak mengungkap spesifikasi yang lebih detail lagi mengenai perangkat yang akan datang.

Bicara soal chipset, Snapdragon 8 Gen 3 yang diharapkan akan hadir pada Magic 9 tentunya memiliki peningkatan dari pendahulunya.

GPU atau Graphics Processing Unit pada chipset tersebut juga dikabarkan akan hadir dengan peningkatan performa yang signifikan.

Seperti disebutkan tadi, Snapdragon Gen 3 dikabarkan akan dirilis pada Oktober mendatang. Jadi, untuk mengetahui bagaimana performanya, nantikan update selanjutnya.

BACA JUGA: Sony Xperia 5 V Bakal Debut Awal Bulan Depan, Usung Chip Snapdragon 8 Gen 2?

Saat ini, bocoran mengenai perangkat Red Magic 9 memang masih sangat terbatas. Jadi, untuk mengetahui spesifikasi dan info lainnya mengenai suksesor Nubia Red Magic 8 tersebut, pantau terus update selanjutnya, ya!