News

OnePlus 12R Meluncur, Unggulan di Kelas Menengah dengan Pengisian 100W

Selain merilis OnePlus 12 secara global, perusahaan juga meluncurkan kelas menengah bernama OnePlus 12R dengan spesifikasi premium.

Model baru ini hadir sebagai penerus OnePlus 11R yang dirilis pada tahun lalu. 12R membawa sejumlah peningkatan dari pendahulunya.

Secara tampilan desain, perangkat asal Cina ini memiliki desain yang sangat identik dengan reguler OnePlus 12.

OnePlus 12R menampilkan layar OLED BOE X1 6,78 inci dengan desain tepi melengkung dan punch hole di bagian tengah atas layarnya.

Layar mewah yang diusungnya menawarkan resolusi 1,5K, refresh rate ProXDR 120Hz, dan kecerahan maksimum 4.500 nits.

Tak sampai di situ, layarnya juga telah mengantongi sertifikat HDR10+, Dolby Vision, DisplayMate A+, mendukung fingerprint, dan telah dilapisi Gorilla Glass Victus 2.

Untuk menjaganya tetap hidup, perusahaan membekalinya dengan baterai berkapasitas 5.500mAh. Baterai tersebut dilengkapi dukungan fast charging 100W yang membuat proses pengisian daya berjalan dengan cepat.

Bicara soal baterai, perangkat ini juga dilengkapi dengan teknologi Battery Health Engine yang berfungsi untuk menjaga kesehatan baterai dalam waktu yang lebih lama.

Mengenai performa, OnePlus 12R ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2. Chipset flagship tersebut dipadukan dengan RAM hingga 16GB dan penyimpanan internal 256GB.

Di bagian fotografi, perangkat hadir dengan tiga kamera belakang. Ketiga kameranya mencakup sensor utama Sony IMX890 50MP dengan OIS, lensa ultrawide 8MP, dan lensa makro 2MP. Di bagian depan, tersemat kamera 16MP untuk menunjang selfie maupun video call.

Sementara itu, perihal perangkat lunak alias software, smartphone berjaringan 5G ini telah diinstal dengan OS Android 14.

Meluncur dalam varian warna Iron Grey dan Coal Blue, OnePlus 12R dijual di India dengan harga mulai dari 39.999 rupee atau setara dengan Rp 7,5 jutaan.

BACA JUGA: Vivo Y200e 5G Terdaftar di Situs Sertifikasi, Cek Spesifikasinya

Perangkat dijadwalkan untuk bisa dipesan di beberapa negara pada awal bulan depan. Di Indonesia sendiri, saat ini belum ada tanda-tanda mengenai kehadirannya.