News

Desain dan Harga Vivo Y56 Bocor Menjelang Peluncuran

Vivo tengah bersiap untuk meluncurkan beberapa smartphone baru ke pasar India, termasuk kelas mid range bernama Vivo Y56 series.

Perusahaan juga mempersiapkan seri V27 premium yang baru-baru ini dilaporkan telah terdaftar di Flipkart serta Vivo Y100.

Vivo telah membagikan video teaser dari Vivo V27 Series dan juga Y100. Dimana Vivo Y100 dijadwalkan meluncur pada 16 Februari mendatang.

Saat ini, perusahaan memang belum memberikan konfirmasi apapun mengenai perangkat seri Y56. Akan tetapi, seorang tipster ternama asal India telah mengungkap bocoran menarik.

Tipster bernama Paras Guglani atau yang dikenal juga dengan Passionategeekz, membagikan informasi tanggal peluncuran, desain, spesifikasi, bahkan harga dari smartphone yang akan datang.

Gambar perangkat yang dibagikannya menampilkan desain yang telah dipakai di sebagian besar ponsel yang diluncurkan baru-baru ini.

Vivo Y56 terlihat dengan panel belakang datar yang membawa dua modul berisi dua kamera. Bagian samping dikelilingi bingkai datar. Sementara panel depan dihiasi dengan poni berbentuk waterdrop.

Menurut tipster, smartphone asal Cina ini disebutkan akan menampilkan layar seluas 6,58 inci dengan resolusi HD+. Layarnya diberi daya oleh baterai 5000mAh yang mendukung pengisian cepat 18W.

Smartphone berjaringan 5G ini akan hadir dengan chipset MediaTek Dimensity 700 yang dipadukan dengan RAM hingga 8GB dan memori internal 128GB.

Untuk fotografi, penerus dari Vivo Y55 5G ini memiliki kamera utama 50MP yang dipasangkan dengan second camera 2MP. Untuk fotografi, ada kamera 16MP di bagian depan.

Soal software, handset yang akan datang dilaporkan akan berjalan pada OS Android 13 dengan antarmuka Funtouch OS 13.

Y56 5G disebutkan akan hadir dalam dua varian warna yang terdiri dari Orange Shimmer dan Black Engine.

BACA JUGA: Vivo Dipastikan Bakal Segera Rilis X90 Pro di Indonesia

Terakhir, tipster asal India itu menyebutkan bahwa Vivo Y56 5G diharapkan akan meluncur ke negaranya pada 15 Februari 2023 dengan banderol harga mulai dari 18.999 rupee (Rp 3,4 jutaan).