Tips & Trik

Cara Share Link Grup Telegram dengan Mudah, Begini Langkahnya

Cara share link grup Telegram perlu diketahui, karena ini memudahkan dalam mengundang pengguna lain untuk bergabung ke grup yang sama.

Dengan membagikan link suatu grup Telegram, pemilik atau admin grup tersebut tidak perlu repot-repot memasukkan satu per satu anggota.

Pasalnya, calon anggota bisa langsung masuk ke grup tersebut setelah mengklik link yang dibagikan.

Untuk bisa membagikan atau share link Telegram, pengguna bisa menyalin atau langsung membagikan link dari grup yang dimaksud secara langsung melalui Telegram.

Seperti yang kita tahu, Telegram menjadi platform chatting alternatif yang dipilih oleh sebagian pengguna smartphone.

Seperti platform chatting lainnya, Telegram juga dilengkapi fitur Grup yang tentunya menawarkan berbagai kelebihan.

Dengan adanya grup, pengguna bisa dengan mudah berkomunikasi dengan pengguna lain dalam jumlah banyak.

Informasi dari satu orang juga bisa cepat tersampaikan ke banyak pengguna lain. Tak heran, jika banyak pengguna Telegram yang membuat grup untuk keperluan seperti diskusi dengan anggota kelas, anggota organisasi, sharing ilmu dan pengalaman dengan pengguna lain, atau yang lainnya.

Agar anggota grup bertambah dengan cepat, pemilik grup bisa menambahkan anggota grup dengan membagikan link pada calon anggota atau pada media sosial.

Bicara soal anggota grup, Telegram memungkinkan penggunanya untuk membuat grup dan menambahkan hingga 200.000 anggota.

Lantas, bagaimana cara untuk membagikan suatu link Telegram? Berikut ini Hallo GSM sajikan tutorialnya.

Cara Share Link Grup Telegram

Berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk membagikan link grup Telegram. Pastikan simak hingga tuntas, ya!

Buka Aplikasi Telegram

Langkah pertama yang harus dilakukan tentunya adalah dengan membuka aplikasi Telegram yang terinstal di HP kamu.

Setelah aplikasi terbuka, kamu akan disuguhkan dengan daftar chat dengan pengguna lain. Baik itu chat personal maupun chat grup.

Klik Grup

Cari dan klik grup Telegram yang ingin kamu bagikan link

-nya.

Setelah halaman chat obrolan tersebut tampil, klik nama grup tersebut yang ada di bagian atas. Nantinya, kamu akan diarahkan ke halaman profil grup.

Pada halaman tersebut, klik menu Tambahkan Anggota. Untuk share link grup Telegram, ikuti langkah selanjutnya.

Bagikan Link Grup Telegram

Langkah untuk membagikan link grup berikutnya adalah dengan mengklik menu Undang ke Grup dengan Tautan.

Menu tersebut ada di jajaran paling atas dari daftar kontak di Telegram. Setelah itu, tautan atau link grup tersebut akan tampil.

Kamu bisa menyalinnya dengan mengklik tombol Salin untuk kemudian dibagikan secara manual.

Bisa juga dengan langsung mengklik tombol Bagikan untuk membagikannya langsung ke media sosial lain atau ke orang yang dituju.

Selesai. Hingga tahap ini, kamu telah berhasil membagikan link grup Telegram. Nantinya, setiap orang yang mengklik link tersebut, otomatis masuk dan menjadi anggota grup tersebut.

BACA JUGA: Cara Download Reels IG dengan Fitur Baru, Langsung Tersimpan di Galeri HP!

Itu dia cara share link grup Telegram. Pastinya, bisa diikuti dengan mudah dan cepat. Silahkan praktekkan setiap langkahnya sesuai dengan tutorial di atas. Semoga bisa membantu.