Tips & Trik

Begini Cara Nonton Film di Telegram yang Mudah dan Gratis

Pengguna setia Telegram perlu mengetahui cara nonton film di Telegram. Terlebih, bagi kamu yang hobi nonton dan ingin bebas tanpa gangguan iklan dan juga tanpa berbayar, alias gratis.

Bagi sebagian orang, aktivitas menonton film menjadi hal yang menyenangkan, terutama dalam rangka mengisi waktu liburan.

Saat ini, sudah banyak platform penyedia layanan untuk menonton film secara online. Salah satunya adalah Telegram.

Ya, bukan hanya sebagai platform chatting, Telegram memiliki fungsi lain, termasuk platform untuk menonton film.

Pengguna Telegram bisa menonton film-film bioskop, serial, drama, dan lainnya melalui grup atau channel di Telegram yang menyediakan berbagai film.

Selain menonton, pengguna juga bisa sekaligus mengunduh film, sehingga bisa menonton kapan saja secara offline yang tentunya menghemat kuota internet.

Menariknya lagi, banyak film mancanegara maupun Indonesia yang dilengkapi dengan subtitle. Sehingga, menonton akan lebih nyaman.

Lantas, bagaimana cara menonton film di Telegram? Berikut kami sajikan tutorialnya.

Cara Nonton Film di Telegram

Tanpa berlama-lama lagi, langsung saja, berikut ini langkah sederhana yang perlu kamu lakukan untuk bisa menonton film di Telegram. Pastikan simak tutorialnya hingga tuntas, ya!

Buka Telegram

Langkah pertama yang harus dilakukan tentunya adalah membuka Telegram di perangkat yang kamu gunakan.

Jika kamu menggunakan HP, maka buka aplikasi Telegramnya. Jika menggunakan laptop atau PC, silahkan akses Telegram web di browser yang biasa kamu gunakan.

Tutorial kali ini menggunakan aplikasi Telegram pada perangkat HP Android. Meskipun perangkatnya berbeda, namun langkah-langkahnya sebenarnya mirip.

Klik Ikon Pencarian – Cara Nonton Film di Telegram

Selanjutnya, setelah masuk ke akun Telegram dan halaman chat Telegram tampil, klik ikon search atau ikon pencarian yang ada di pojok kanan atas halaman.

Silahkan ketik judul film yang ingin kamu tonton. Kamu juga bisa memasukkan kata kunci, seperti “Film Islami Indonesia”, “film sejarah”, atau yang lainnya sesuai keinginan.

Setelah kamu mengetikkan judul atau kata kunci film, akan tampil beberapa grup atau channel yang menyuguhkan film yang sesuai dengan pencarian kamu.

Pilih salah satu grup atau channel. Selanjutnya, ikuti langkah berikut untuk menonton filmnya.

Tonton Film di Telegram

Setelah memilih channel atau grup film tadi, kamu akan dialihkan ke room grup atau channel tersebut yang berisi film-film.

Silahkan cari film mana yang akan kamu tonton. Kamu bisa langsung nonton filmnya di room grup Telegram tersebut dengan mengklik ikon Play yang ada di film tersebut.

Jika ingin menontonnya secara offline, kamu bisa mengunduh filmnya terlebih dahulu. Sehingga, film bisa ditonton tanpa internet dari penyimpanan perangkat.

Untuk mengunduh film di Telegram, klik unduh dengan ikon panah pada film yang dimaksud. Tunggu hingga proses pengunduhan selesai.

Setelah itu, klik ikon titik tiga yang ada pada film yang telah didownload. Nantinya, berbagai menu akan tampil. Pilih menu Simpan ke Galeri dan film tersebut bisa kamu tonton secara offline di galeri perangkat.

Setelah mengunduh film, diharapkan untuk tidak memanfaatkannya untuk keperluan komersial, karena kegiatan menonton film di Telegram saja sudah dianggap ilegal, karena termasuk pembajakan.

BACA JUGA: Cara Blokir ATM BRI Lewat BRImo, Begini Langkahnya

Nah, itu dia cara nonton film di Telegram yang pastinya bisa kamu ikuti dengan mudah. Silahkan praktekkan dan tonton film favoritmu sekarang juga! Semoga artikel ini bermanfaat dan sampai jumpa di tutorial berikutnya.