Tips & Trik

Cara Mengganti Nama Email dan Foto Profil di Gmail, Mudah dan Praktis!

Ingin mengubah nama email agar terkesan lebih profesional? Kamu bisa melakukannya dengan cara mengganti nama email yang dibahas di artikel ini.

Email menjadi hal yang sangat penting. Pasalnya, email digunakan untuk berbagai kebutuhan digital. Bukan hanya untuk surat menyurat, email atau elektronik mail juga digunakan untuk bisa mengakses berbagai layanan.

Hingga saat ini, Google Mail atau yang disebut dengan Gmail menjadi penyedia layanan email yang paling banyak digunakan.

Gmail menawarkan berbagai layanan serta fitur menarik bagi para penggunanya. Alamat Gmail digunakan sebagai syarat bagi pengguna agar bisa mengakses dan menikmati layanan Google lainnya, seperti Google Maps, Google Drive, Google Lens, YouTube, Play Store, Google Meet, dan lain-lain.

Seperti namanya, alamat email yang menggunakan layanan Gmail ditandai dengan akhiran @gmail.com.

Alamat email dibutuhkan ketika login layanan Google atau aplikasi lain, dan juga untuk mengirim suatu pesan melalui email.

Nama email dan foto profil akan terlihat oleh siapapun yang berkomunikasi melalui email atau melihat konten yang dibuat di layanan Google.

Nama email serta foto biasanya muncul ketika mengirim pesan email. Untuk itu, nama serta foto email perlu diperhatikan, apalagi jika email digunakan untuk mengirim pesan penting pada orang penting.

Jika kamu merasa nama email atau foto kamu kurang menarik atau kurang profesional, kamu bisa mengubahnya dengan mudah.

Perlu diperhatikan, nama yang bisa diubah merupakan nama email. Bukan nama alamat email yang memiliki akhiran @gmail.com.

Untuk kamu yang ingin mengubah nama email sekaligus mengubah foto profil email, simak tutorial lengkapnya berikut ini.

Cara Mengganti Nama Email

Mengganti nama email bisa dilakukan melalui HP atau laptop/PC di aplikasi Google Mail atau Gmail. Di artikel ini, Hallo GSM sajikan tutorial mengganti nama email melalui HP Android dan komputer. Check it out!

Ganti Nama Email dan Foto Profil dari HP Android

  • Pertama-tama, buka aplikasi Gmail Di HP kamu.
  • Pastikan login dengan akun gmail yang ingin namanya kamu ubah.
  • Pada halaman utama, klik ikon garis tiga yang ada di pojok kiri atas.
  • Scroll kemudian klik menu Setelan.
  • Klik alamat email yang kamu gunakan.
  • Kemudian, pilih menu Kelola Akun Google Anda.
  • Klik tab Info pribadi.
  • Selanjutnya, pada bagian Info dasar, klik menu Nama yang berisi nama yang sebelumnya kamu gunakan.
  • Di halaman berikutnya, klik ikon pensil
    yang ada di samping nama yang ingin diubah.
  • Tunggu beberapa saat, lalu masukkan nama email baru.
  • Klik tombol Simpan untuk menyimpannya.
  • Selesai. Nama email kamu telah diubah.
  • Untuk mengganti atau menambahkan foto profil email, kamu bisa mengklik ikon profil yang ada di tab ‘Info pribadi’.
  • Klik tombol Tambahkan foto profil.
  • Kemudian, pilih foto mana yang ingin kamu pasang. Bisa dari ilustrasi yang telah disediakan, atau dari Google Foto, atau bisa juga dari penyimpanan perangkat.
  • Terakhir, klik tombol Simpan sebagai foto profil.
  • Tunggu beberapa saat hingga profil berhasil diperbarui.

Cara Mengganti Nama Email via Komputer

Berikut ini langkah mengganti nama email melalui komputer sebagaimana dilansir dari laman resmi support.google.com.

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan membuka aplikasi Gmail di perangkat kamu.
  • Pastikan login dengan akun email yang namanya ingin kamu ganti.
  • Pada halaman utama, buka setelan dengan ikon gerigi yang ada di pojok kanan atas.
  • Klik tombol Lihat semua setelan.
  • Kemudian, pilih tab Akun dan Impor.
  • Pada menu ‘Kirim email sebagai’, di samping nama kamu dan juga alamat email, klik Edit info.
  • Selanjutnya, masukkan nama yang ingin kamu tampilkan ketika mengirim pesan pada pengguna lain di kolom yang tersedia.
  • Terakhir, klik tombol Simpan perubahan.
  • Selesai.

BACA JUGA: Cara Melihat Alamat Email Sendiri dengan Mudah dan Cepat

Itulah cara mengganti nama email dan foto profil di aplikasi Gmail. Kamu bisa mengubahnya melalui HP atau laptop/PC. Mudah dan praktis, bukan? Semoga bermanfaat.