HP kamu cepat panas? Kamu berada di artikel yang tepat, karena kali ini kami akan membahas cara mengatasi HP cepat panas yang pastinya mudah untuk diikuti.
Cepat panas atau overheat adalah suatu kondisi dimana HP mengeluarkan suhu panas berlebih. Jika terus dibiarkan, tentu akan membuat kondisi HP menjadi lebih parah, bahkan memicu bahaya, seperti terjadinya ledakan.
Pengguna HP pastinya pernah mengalami HP panas. Terlebih jika intensitas penggunaan HP tinggi.
HP mengeluarkan panas memang hal yang normal. Akan tetapi, jika suhu panas yang dirasakan sudah terlalu panas dari biasanya, hal itu perlu tindakan agar hal buruk tidak terjadi.
Cara Mengatasi HP Cepat Panas
Untuk mengatasi HP yang cepat panas, caranya adalah dengan menghindari hal-hal yang menyebabkan suhu HP mudah meningkat.
Di bawah ini merupakan beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi HP cepat panas. Simak terus hingga tuntas untuk mengetahuinya.
Tutup Aplikasi yang Tidak Digunakan
Aplikasi-aplikasi yang belum ditutup atau di close dengan sempurna terus mengkonsumsi daya HP. Itu membuat HP terus bekerja meskipun aplikasi tersebut tidak sedang digunakan.
HP terus-terusan beroperasi tanpa henti tentu membuat suhunya menjadi cepat panas.
Oleh karena itu, setiap selesai menggunakan aplikasi di HP, jangan hanya keluar dari halaman utamanya. Pastikan juga kamu telah menutup aplikasi tersebut di background apps atau recent apps.
Sesuaikan Kecerahan Layar
Selain aplikasi yang tidak ditutup dengan sempurna, tingkat kecerahan layar yang terlalu tinggi juga membuat HP menjadi cepat panas.
Semakin tinggi kecerahan layar yang diterapkan, semakin banyak juga daya baterai yang digunakan dan itu membuat suhu HP juga meningkat.
Oleh karena itu, sangat penting untuk selalu menyesuaikan tingkat kecerahan layar sesuai dengan kebutuhan. Perlu diketahui bahwa fitur kecerahan layar otomatis meskipun sangat bermanfaat namun mengkonsumsi daya lebih banyak. Jadi, lebih baik turunkan kecerahan layar secara manual.
Nonaktifkan Fitur yang Sudah Tidak Digunakan
Fitur pada HP yang menggunakan sinyal atau jaringan ketika diaktifkan maka akan memakan daya baterai. Untuk itu, pastikan selalu menonaktifkan fitur jika sudah tidak dibutuhkan lagi. Seperti WiFi, Bluetooth, Data Seluler, dan lainnya.
Daya baterai yang terkuras membuat HP bekerja keras dan membuat suhu perangkat meningkat.
Lepas Casing HP
Selain dari beberapa poin tadi, melepas casing HP juga diperlukan, karena bisa jadi penggunaan casing tidak sesuai. Seperti casing dengan bahan tertentu seperti plastik membuat pembuangan panas HP terhalang sehingga panas terperangkap di casing hingga HP tambah panas.
Untuk mendinginkan HP, kamu bisa melepas casing kemudian meletakkannya di tempat yang aman dan sejuk.
Isi Daya HP dengan Cara yang Benar
Mengisi daya baterai juga harus diperhatikan agar HP tidak cepat panas. Pastikan untuk selalu menggunakan charger original bawaan HP agar daya yang disalurkan sesuai.
Pastikan untuk selalu menyimpan HP pada tempat yang aman. Di tempat berpermukaan datar, kering, dan jauh dari barang-barang sumber panas.
Perhatikan juga mengisi daya jangan sampai terlalu full. Silahkan isi daya hingga di angka 90% saja.
Hindari Paparan Sinar Matahari Langsung
Selain menyimpan HP di tempat yang jauh dari barang yang mengeluarkan hawa panas, kamu juga perlu menghindarkan HP dari paparan sinar matahari langsung.
Paparan sinar matahari pada HP tentu membuat suhunya meningkat.
Hindari Lokasi yang Sulit Terakses Sinyal
Poin terakhir, hindari lokasi yang sulit terjangkau oleh sinyal.
Kurang optimalnya sinyal dari provider yang digunakan juga bisa membuat HP kamu cepat panas. Pasalnya, HP bekerja keras untuk menangkap sinyal.
Untuk mengatasinya, silahkan aktifkan mode pesawat agar HP tidak menangkap sinyal.
BACA JUGA: Cara Membuat Saluran di WhatsApp dengan Mudah, Begini Langkahnya
Demikian pembahasan mengenai cara mengatasi HP cepat panas. Terima kasih telah menyimak hingga tuntas. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah pengetahuan.