Tips & Trik

Cara Memperbaiki iPhone Stuck di Logo Apple, Tidak Perlu ke Service Centre!

Cara Memperbaiki iPhone stuck di Logo Apple memang perlu diketahui, apalagi kamu pengguna iPhone. Pasalnya, permasalahan iPhone yang terhenti di logo memang cukup mengkhawatirkan dan membuat pemiliknya panik.

Untuk memperbaiki iPhone yang layarnya hanya menampilkan logo Apple saja, kamu perlu mengetahui penyebabnya terlebih dahulu.

Tak perlu buru-buru membawa iPhone kamu ke tukang service, karena kamu bisa mencoba beberapa cara berikut ini untuk memperbaikinya tanpa mengeluarkan biaya, alias gratis.

Ya, pasalnya, kamu bisa melakukan perbaikan iPhone-mu sendiri dengan mudah. Cukup simak artikel ini hingga selesai dan ikuti langkah-langkahnya.

Cara Memperbaiki iPhone Stuck di Logo Apple

Jika kamu menggunakan iPhone dengan iOS 13 atau versi yang lebih baru dan memulihkan iPhone dari cadangan atau memindahkan dari perangkat sebelumnya, layar pada iPhone mungkin menampilkan logo Apple dalam waktu yang cukup lama, bahkan hingga satu jam.

Penyebabnya bisa saja karena pembaruan iOS yang gagal, kesalahan saat jailbreaking, mengalami bootloop ketika memulihkan cadangan, atau bisa saja karena perangkat mengalami kerusakan.

Sebagaimana dilansir dari situs website resmi support.apple.com/id dan sumber lainnya, berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan jika iPhone stuck di logo Apple.

Periksa Koneksi Jaringan

Salah satu penyebab iPhone mengalami stuck di logo Apple adalah jaringan yang tidak stabil atau bahkan terputus ketika melakukan pembaruan.

Jaringan yang tidak stabil, berakibat pada kegagalan dalam pembaruan perangkat lunak iOS sehingga layar hanya menampilkan logo.

Untuk mengatasinya, periksa status jaringan dan pastikan dalam kondisi stabil.

Cara Memperbaiki iPhone Stuck di Logo Apple dengan Force Restart

Hubungkan iPhone ke komputer, lalu aktifkan mode pemulihan di perangkat dengan mengikuti langkah-langkah berikut.

  • Pada iPhone 8 atau versi yang lebih baru, tekan dan lepas tombol volume naik. Tekan dan lepas tombol volume turun. Tekan dan tahan tombol samping, kemudian tahan terus tombol samping hingga muncul mode pemulihan pada layar.
  • Jika kamu menggunakan iPhone 7 atau iPhone 7 Plus, tekan dan tahan tombol volume turun dan tombol bangun/tidur. Kemudian, tahan terus tombol Volume Turun
    hingga muncul mode pemulihan pada layar perangkat iPhone.
  • Pada iPhone 6s dan versi yang lebih lama, tekan dan tahan tombol bangun/tidur dan tombol utama. Kemudian, tahan terus tombol Utama hingga mode pemulihan tampil pada layar.

Perbarui iOS iPhone atau MacOS iPad

Langkah untuk memperbaiki iPhone stuck di logo Apple selanjutnya adalah dengan mengupdate atau memperbarui melalui iTunes.

Caranya cukup sederhana. Unduh iTunes versi terbaru pada laptop atau komputer melalui web resmi Apple. Setelah itu, hubungkan iPhone atau iPad dengan laptop atau komputer menggunakan kabel USB hingga terhubung dengan iTunes.

Kemudian, pilih opsi Summary. Tunggu beberapa saat dan pilih Check for Updates > Update. Setelah itu, tunggu hingga proses selesai. Selama proses berlangsung, pastikan perangkat iPhone tetap tersambung dengan laptop atau komputer.

Restart

Restart seringkali dilakukan karena cara ini cukup ampuh mengatasi berbagai masalah, termasuk stuck di logo.

  • Pada iPhone yang memiliki Face ID, tekan tombol Volume Atas dan Tombol Samping hingga muncul slider.
  • Geser slider tersebut dan tunggu 30 detik hingga layar mati.
  • Setelah itu, tekan Tombol Samping untuk menyalakannya kembali.

BACA JUGA: Cara Screenshot Panjang di iPhone, Mudah Banget!

Itulah beberapa cara memperbaiki iPhone stuck di logo Apple yang bisa dilakukan sendiri sebelum membawanya ke service centre. Semoga membantu.