Tips & Trik

Cara Membuat Logo di HP dengan Cepat dan Praktis, Bisa Tanpa Aplikasi!

Cara membuat logo di HP bisa dibilang mudah untuk dilakukan. Prosesnya praktis, tidak memakan banyak waktu dan tidak serumit seperti yang dibayangkan.

Logo merupakan salah satu hal penting yang menjadi identitas bagi sebuah produk, bisnis, organisasi, instansi, dan lain sebagainya.

Untuk memperkuat branding di pasaran, tentunya pelaku bisnis maupun instansi perlu memperhatikan logo yang akan dipakai.

Logo bisa mempresentasikan sebuah brand, bahkan mempresentasikan tujuan dari dibangunnya sebuah perusahaan.

Karena memiliki peran yang sangat penting, tak sedikit orang yang menyediakan jasa pembuatan logo. Biasanya, jasa tersebut menggunakan laptop atau komputer dengan bantuan aplikasi desain profesional dan perangkat lunak seperti Corel Draw, Adobe Photoshop, atau Adobe Ilustrator.

Seiring berkembangnya teknologi, kecanggihannya memudahkan siapapun membuat logo sendiri dengan bermodalkan HP.

Tenang saja, karena membuat logo tidak perlu harus memiliki kreativitas dan skill tinggi terlebih dahulu. Hanya bermodalkan HP, jaringan internet, pengetahuan, dan sedikit kreativitas, kamu sudah bisa membuat logo sendiri yang pastinya lebih bisa berkreasi dan menghemat biaya.

Dalam pembuatan logo, alangkah baiknya jika logo yang diciptakan mengandung filosofis yang baik. Penasaran dengan cara pembuatannya? Pastikan simak artikel ini hingga tuntas, ya!

Cara Membuat Logo di HP

Membuat logo menggunakan HP bisa dilakukan menggunakan bantuan aplikasi khusus atau tanpa aplikasi sekalipun.

Membuat Logo di HP dengan Aplikasi

  • Langkah pertama yang harus dilakukan untuk membuat logo di HP adalah dengan mengunduh aplikasi pembuat logo di Play Store atau App Store. Pada artikel ini, kami menggunakan aplikasi Logo Maker.
  • Buka aplikasi Logo Maker.
  • Pada halaman utama, kamu bisa mengklik ‘Buat logo’ untuk membuat logo dari awal, atau mengklik menu Template logo
    untuk membuat logo dengan lebih cepat dan praktis.
  • Selanjutnya, kamu akan disuguhkan dengan berbagai template logo menarik yang bisa digunakan dan di edit.
  • Pilih template logo yang sesuai.
  • Setelah mengklik salah satunya, kamu bisa mulai melakukan editing agar sesuai dengan keinginan.
  • Kamu bisa mengedit bentuk latar belakang, menambahkan seni, teks, efek, bahkan gambar dengan memanfaatkan menu yang ada.
  • Jika logo sudah sesuai, klik ikon Save yang ada di pojok kanan atas layar.
  • Pilih opsi Simpan foto untuk menyimpan logo ke galeri HP.
  • Kemudian, pilih ukuran logo.
  • Setelah itu, logo akan ditampilkan dan kamu bisa membagikannya langsung ke media sosial atau ke orang lain dengan mengklik ikon Bagikan.
  • Selesai.

Selain menggunakan aplikasi Logo Maker, kamu juga bisa membuat logo menggunakan aplikasi populer lainnya seperti PicsArt atau Canva.

Aplikasi tersebut menyediakan berbagai fitur menarik serba beragam template logo yang bisa kamu akses dengan mudah secara gratis maupun berbayar.

Buat Logo di HP Tanpa Aplikasi

  • Pertama-tama, buka menu Browser yang biasa digunakan di HP.
  • Kunjungi situs website Logo Maker.
  • Di halaman utama, masukkan nama bisnis, produk, atau perusahaan kamu pada kolom yang tersedia.
  • Kemudian, klik tombol Create Logo.
  • Di halaman selanjutnya, isi kolom dengan jenis usaha yang ingin kamu buat logo.
  • Jika sudah, klik tombol Continue untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.
  • Nantinya, akan muncul halaman berisi berbagai template desain logo yang telah disesuaikan dengan data yang telah kamu isi tadi.
  • Pilih template logo yang sesuai dan menggambarkan perusahaanmu.
  • Klik tombol Edit yang ada di bawah template logo yang kamu pilih.
  • Edit template yang telah kamu pilih sesuai dengan logo yang kamu inginkan. Kamu bisa menambahkan teks, mengatur layout, background, logo, bentuk, dan juga menambahkan animasi.
  • Jika logo sudah sesuai, klik tombol Download yang ada di bagian atas halaman.
  • Untuk mengunduh logo yang telah dibuat, kamu perlu login terlebih dahulu menggunakan email, akun Facebook, atau dengan Google.

BACA JUGA: Cara Membuat PDF di HP dengan Aplikasi atau Tanpa Aplikasi, Cepat dan Praktis!

Nah, itulah cara membuat logo di HP dengan bantuan aplikasi atau tanpa aplikasi. Kamu bisa mengakses template secara gratis maupun berbayar sesuai dengan ketentuan aplikasi atau situs website. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.