Tips & Trik

Cara Mematikan Sensor Layar Mati Saat Telepon di HP Realme

Cara mematikan sensor layar mati saat telepon bisa dilakukan melalui menu Pengaturan smartphone. Pada HP Realme maupun merk lainnya, ada hal penting yang perlu diketahui.

Smartphone dengan segala fitur yang dimilikinya dilengkapi dengan berbagai sensor yang memiliki peran penting dalam berjalannya fungsi smartphone yang optimal.

Salah satu sensor yang sering pengguna rasakan adalah ketika melakukan panggilan suara, dan layar tiba-tiba mati.

Hal itu biasanya disebabkan oleh adanya sensor Proximity. Sensor ini bekerja dengan mendeteksi jarak suatu benda dengan smartphone.

Ketika ada benda ataupun telinga pengguna berada sangat dekat dengan HP ketika menelpon, maka layar otomatis akan mati karena terdeteksi oleh sensor tersebut.

Fungsinya adalah untuk mencegah terjadinya sentuhan yang tidak disengaja ketika melakukan panggilan.

Meski sangat bermanfaat, namun ada kalanya sensor tersebut perlu dinonaktifkan. Seperti ketika perlu dilakukan perbaikan atau memang pengguna ingin layar tetap menyala ketika melakukan panggilan.

Untuk kamu yang ingin mematikan sensor layar mati di HP, wajib simak artikel ini hingga tuntas, karena ada hal yang perlu diperhatikan.

Cara Mematikan Sensor Layar Mati Saat Telepon

Ada beberapa tahap yang perlu dilakukan untuk mematikan sensor layar mati saat menelepon. Untuk lebih jelasnya, simak setiap langkahnya, ya!

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengaktifkan mode pengembang terlebih dahulu.
  • Untuk mengaktifkannya, buka Pengaturan HP Realme.
  • Kemudian, klik kategori Tentang perangkat dan klik menu Versi.
  • Selanjutnya, aktifkan mode pengembang atau Developer Mode dengan mengklik menu Nomor kompilasi sebanyak 7x.
  • Masukkan kunci layar jika diminta dan mode pengembang aktif ketika sudah ada tulisan “Anda kini di mode Pengembang”.
  • Setelah mode pengembang aktif, kembali ke menu Pengaturan awal.
  • Buka kategori Pengaturan tambahan.
  • Lalu, scroll layar dan pilih menu Opsi developer.
  • Nantinya, kamu akan disuguhkan dengan banyak menu khusus developer.
  • Untuk mematikan sensor, pilih Quick Settings Developer Tiles, kemudian nonaktifkan sensornya.

Fitur sensor sebenarnya tidak dianjurkan untuk dinonaktifkan, karena fitur lainnya, seperti mikrofon, kamera, akselerometer, giroskop, sensor proximity, dan lainnya juga ikut nonaktif.

Oleh karena itu, pengguna tidak dianjurkan untuk menonaktifkan fitur sensor, kecuali untuk keperluan perbaikan HP.

Sensor pada HP harus selalu diaktifkan karena memiliki peranan penting pada fungsi HP itu sendiri.

BACA JUGA: Samsung Galaxy A15 5G Muncul di Geekbench, Spesifikasinya Terungkap

Demikian pembahasan mengenai cara mematikan sensor layar mati saat telepon di HP Realme. Terima kasih telah menyimak artikel ini hingga tuntas. Semoga informasinya bermanfaat.