Tips & Trik

Cara Mematikan Notifikasi Aplikasi di HP Realme dengan Mudah

Ingin mematikan notifikasi dari suatu aplikasi? Cara mematikan notifikasi aplikasi tidak sesulit yang dibayangkan, lho. Kamu bisa dengan mudah mematikan notifikasi aplikasi.

Hampir setiap aplikasi yang terinstal di HP dilengkapi dengan fitur notifikasi. Pasalnya, notifikasi termasuk fitur penting.

Dengan adanya notifikasi, pengguna bisa dengan mudah mengetahui setiap pembaruan pada aplikasi tersebut.

Seperti pada aplikasi media sosial, aplikasi pesan instan, dan lainnya, notifikasi biasanya muncul setiap ada pesan baru masuk, adanya permintaan pertemanan, dan pembaruan lainnya.

Notifikasi umumnya muncul di bagian atas layar bahkan di layar kunci. Dengan begitu, pengguna bisa dengan mudah mengetahui adanya notifikasi dan bisa langsung membuka aplikasi tersebut.

Meski memiliki peran penting, namun sebagian pengguna ingin mematikan notifikasi suatu aplikasi. Tentunya bukan tanpa alasan.

Mungkin karena terlalu banyak notifikasi yang muncul dari berbagai aplikasi, hingga memenuhi bar notifikasi. Atau karena alasan lain.

Untungnya, HP Realme memungkinkan penggunanya untuk mematikan notifikasi aplikasi. Caranya juga mudah. Agar lebih mudah, simak pembahasannya di bawah ini.

Cara Mematikan Notifikasi Aplikasi

Untuk mematikan notifikasi aplikasi di HP Realme, caranya mudah dan praktis. Kali ini, kami akan berbagi tutorial lengkapnya tanpa menggunakan aplikasi tambahan.

Langsung saja, simak tutorial lengkapnya hingga tuntas, ya

!

Buka Pengaturan Aplikasi

Langkah pertama yang harus dilakukan untuk mematikan notifikasi aplikasi adalah membuka pengaturan aplikasi.

Untuk membuka aplikasi, kamu bisa dengan mengakses Pengaturan atau Settings HP, kemudian klik kategori Aplikasi.

Atau bisa juga dengan mencari aplikasi yang notifikasinya ingin kamu nonaktifkan terlebih dahulu. Kemudian, tekan dan tahan aplikasi yang dimaksud hingga muncul beberapa opsi.

Pilih opsi Info aplikasi. Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman info aplikasi yang dipilih.

Jika melalui menu Pengaturan, klik menu Aplikasi > Manajemen Aplikasi. Kemudian, klik aplikasi yang ingin kamu nonaktifkan notifikasinya.

Setelah di halaman Info aplikasi, ikuti langkah selanjutnya.

Klik Menu Kelola Notifikasi

Pada halaman Info aplikasi, klik menu Kelola Notifikasi.

Selanjutnya, kamu akan diarahkan ke suatu halaman, dimana halaman tersebut bisa digunakan untuk mengatur notifikasi dari aplikasi yang dipilih tadi.

Melalui halaman tersebut, kamu bisa mengatur tampilan notifikasi dari aplikasi tersebut. Bisa mengatur notifikasi untuk tampil pada layar kunci atau tidak, mengatur nada notifikasi, serta getar.

Kamu juga bisa menonaktifkan notifikasi aplikasi tersebut melalui halaman yang sama.

Matikan Notifikasi

Untuk mematikan notifikasi aplikasi, klik toggle switch yang ada di samping menu Izin notifikasi hingga tidak berwarna.

Setelah ini, setiap ada pembaruan, tidak akan ada lagi notifikasi dari aplikasi tersebut. Kamu bisa melakukan langkah yang sama untuk mematikan notifikasi aplikasi lainnya di HP kamu.

Tutorial di atas menggunakan HP Realme dengan realme UI V3.0. Mungkin perlu sedikit penyesuaian jika kamu menggunakan HP Realme dengan versi UI yang berbeda.

BACA JUGA: Cara Tag Semua Orang di Grup WhatsApp, Mudah dan Praktis

Nah, itulah cara mematikan notifikasi aplikasi di HP Realme. Caranya mudah, bukan? Sekarang, giliran kamu mempraktikkannya. Semoga artikel ini membantu.