Tips & Trik

Cara Melihat Foto yang Sudah Dihapus di HP Xiaomi, Dua Klik Langsung Muncul!

Adakah cara melihat foto yang sudah dihapus di HP Xiaomi? Jawabannya, Ada. Caranya juga super mudah tanpa perlu bantuan aplikasi tambahan, lho.

Dalam penggunaan HP, tak jarang mengalami yang namanya tak sengaja menghapus foto yang justru bersifat penting menyangkut pekerjaan atau yang menyimpan kenangan.

Tak bisa dipungkiri, kejadian tersebut pasti saja membuat perasaan menjadi panik. Pasalnya, kehilangan sesuatu yang dianggap berharga.

Sebenarnya, jangan terlalu panik. Karena, kebanyakan merk HP, termasuk Xiaomi, pada saat ini memiliki penyimpanan yang memungkinkan penggunanya untuk melihat foto bahkan video yang sudah dihapus.

Menariknya lagi, foto-foto atau video yang sudah dihapus dari galeri bisa dikembalikan lagi.

Pengguna bisa melihat dan mengembalikannya dengan langkah yang sangat sederhana. Selain untuk mengembalikan foto penting yang tak sengaja terhapus, melihat foto yang terhapus juga bisa dilakukan di HP doi untuk memantau foto apa saja yang telah dihapus.

Jika kamu ingin melihat foto yang sudah dihapus di HP Xiaomi, berikut ini Hallo GSM sajikan tutorial lengkapnya. Simak terus sampai tuntas, ya!

Cara Melihat Foto yang Sudah Dihapus di HP Xiaomi

Untuk melihat foto yang sudah dihapus, bisa dilakukan dengan beberapa metode mudah. Di bawah ini beberapa metode yang bisa dicoba di HP Xiaomi Redmi dengan MIUI 13 berbasis OS Android 12. Jika kamu pengguna HP Xiaomi dengan versi berbeda, mungkin butuh sedikit penyesuaian.

Lihat Foto yang Sudah Dihapus Melalui Menu Galeri

  • Langkah pertama, buka Galeri di HP Xiaomi.
  • Klik tab Album yang ada di bagian atas halaman.
  • Di halaman selanjutnya, scroll atau gulir layar dan klik menu Item terhapus.
  • Nantinya, foto dan juga video yang terhapus akan muncul.
  • Untuk melihatnya, cukup klik foto yang dimaksud.
  • Kamu bisa memulihkan atau mengembalikan foto tersebut dengan mengklik ikon ‘Pulihkan’ atau ‘Restore’.

Foto dan video yang dihapus tersimpan di cloud selama 30 hari. Selama itu pula kamu bisa memulihkan atau mengembalikan foto atau video yang terhapus.

Melihat Foto yang Sudah Dihapus di HP Xiaomi dari Google Photos

  • Pertama, buka Google Foto.
  • Pada halaman utama, klik tab Galeri yang ada di pojok kanan bawah.
  • Kemudian, klik menu Sampah.
  • Setelah itu, foto yang sebelumnya terhapus dari Google Photo akan ditampilkan.
  • Kamu juga bisa mengembalikannya lagi dengan mengklik tombol ‘Pulihkan’.

Melihat Foto yang Sudah Dihapus di Google Drive

  • Buka Google Drive di HP Xiaomi.
  • Pada halaman utama, klik ikon garis tiga horizontal di pojok kiri atas.
  • Lalu, klik menu Sampah.
  • Setelah itu, file, video, termasuk foto yang sebelumnya dihapus akan ditampilkan.

Kamu juga bisa memulihkan atau mengembalikan foto yang terhapus dengan mengklik menu ‘Pulihkan’ sebelum 30 hari semenjak penghapusan.

BACA JUGA: Cara Menonaktifkan Aplikasi di Xiaomi yang Jarang Digunakan

Nah, itulah beberapa cara melihat foto yang sudah dihapus di HP Xiaomi yang bisa dilakukan dengan mudah. Semoga membantu.