Pengguna setia Smartfren wajib tahu cara klaim bonus kuota Smartfren. Pasalnya, caranya mudah dan tentu sangat menguntungkan.
Smartfren yang merupakan provider jaringan yang populer seringkali menghadirkan berbagai promo, diskon, event, bahkan bonus.
Dengan hadirnya bonus kuota, pengguna tentu bisa lebih untung ketika membeli suatu paket. Pasalnya, pengguna bisa mendapatkan tambahan kuota lagi yang membuat kuota semakin banyak.
Diketahui, bonus kuota diberikan kepada beberapa pelanggan terpilih yang mendapat SMS dari Smartfren.
Bonus kuota biasanya hadir setelah pelanggan Smartfren membeli paket internet, mengisi pulsa, atau membeli voucher data. Masing-masing pelanggan akan mendapat jumlah bonus kuota yang berbeda.
Akan tetapi, untuk bisa menikmati bonusnya, perlu dilakukan klaim terlebih dahulu. Proses klaim bonus tersebut bisa dimulai dengan mengikuti petunjuk dari SMS bonus dari Smartfren.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini kami sajikan tutorial untuk klaim bonus Smartfren.
Cara Klaim Bonus Kuota Smartfren
Di bawah ini ada beberapa metode yang bisa kamu ikuti untuk mengklaim bonus kuota Smartfren. Pastikan simak setiap tahapannya hingga tuntas, ya!
Melalui Kode UMB
Pengguna Smartfren bisa mengklaim bonus kuota internet melalui HP dengan mengakses kode UMB seperti *123*789#, *888*789#, atau kode yang ada pada pemberitahuan SMS dari Smartfren atau sf WOW.
Cara ini sangat mudah dan praktis. Hanya beberapa langkah saja, kamu sudah bisa mengklaim bonus kuota internet Smartfren.
- Caranya, aktifkan HP kamu, kemudian buka menu Telepon.
- Silahkan ketik kode *123*789#, *888*789#, atau kode yang sesuai dengan petunjuk dari SMS Smartfren.
- Pastikan kode yang diketik sudah benar.
- Setelah itu, klik ikon telepon.
- Nantinya, akan ada pop-up berisi informasi bonus yang bisa kamu klaim.
- Kirim nomor yang sesuai untuk klaim bonus tersebut.
- Setelah itu, bonus yang kamu klaim akan berlaku setelah mendapat sms konfirmasi.
Cara Klaim Bonus Kuota Smartfren via Aplikasi
- Langkah pertama, buka aplikasi MySmartfren di HP kamu. Jika belum memilikinya, silahkan download terlebih dahulu melalui Play Store atau App Store, kemudian lakukan pendaftaran.
- Setelah aplikasi terbuka, kamu akan disuguhkan dengan halaman utama aplikasi.
- Pada halaman utama, klik menu Klaim Bonus Kuota Smartfren.
- Berikutnya, klik Klaim Sekarang.
- Langkah selanjutnya, klik Konfirmasi pada pop-up.
- Nantinya, kamu akan mendapat notifikasi bahwa klaim bonus berhasil.
Klaim Bonus Kuota dengan Tukar SmartPoin
Selain dua metode tadi, kamu juga bisa mengklaim bonus dengan cara menukar SmartPoin yang dimiliki.
Caranya adalah melalui menu Telepon seperti pada metode pertama. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak tutorial lengkap berikut ini.
- Pertama, buka menu Telepon di HP kamu.
- Ketik kode *888#, lalu klik ikon telepon.
- Berikutnya, ketik dan kirim nomor yang sesuai dengan menu Top Up dan Info.
- Langkah selanjutnya, ketik dan kirim nomor yang sesuai dengan menu GRATIS Kuota!.
- Nantinya, akan tampil informasi mengenai jumlah SmartPoin yang dimiliki dan daftar bonus dan kuota yang bisa diklaim.
- Silahkan pilih bonus yang sesuai dengan jumlah SmartPoin yang kamu miliki.
- Ikuti langkah selanjutnya untuk mengklaim bonus tersebut.
BACA JUGA: Cara Ganti Nomor HP DANA dengan Nomor Baru, Begini Langkahnya
Nah, itu dia tata cara klaim bonus kuota Smartfren dengan beberapa metode. Kamu bisa menyesuaikan untuk menggunakan metode mana saja. Silahkan praktekkan dan nikmati bonusnya.