Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Kontak
    • Tentang
    • Privacy
    • Disclaimer
    • Terms
    X (Twitter)
    Hallo GSMHallo GSM
    • Home
    • News
    • Review
    • Harga HP
    • Tips & Trik
    Hallo GSMHallo GSM
    Home»Tips & Trik»Cara Hapus Story TikTok di HP, 5 Detik Selesai!
    Tips & Trik

    Cara Hapus Story TikTok di HP, 5 Detik Selesai!

    Cucu AgustianiCucu AgustianiMay 1, 2024
    Share Facebook WhatsApp Twitter Telegram Pinterest LinkedIn Tumblr Reddit
    Cara Hapus Story TikTok di HP, 5 Detik Selesai!
    Cara Hapus Story TikTok di HP, 5 Detik Selesai!. (IST)

    Cara hapus story TikTok terkadang dibutuhkan dan pengguna setia TikTok penting untuk mengetahuinya. Pasalnya, pada beberapa kondisi, cara ini perlu segera dilakukan.

    Seperti yang kita tahu, TikTok merupakan salah satu platform media sosial yang saat ini sedang naik daun. Platform ini digunakan oleh berbagai kalangan di seluruh dunia. Tak heran, karena TikTok menyediakan banyak fitur menarik.

    Dari segi kegunaannya, selain sebagai media hiburan, saat ini TikTok juga banyak digunakan untuk promosi bisnis dan memperluas pasar.

    Tak hanya itu, bahkan platform ternama ini juga bisa digunakan untuk berjualan online melalui fitur TikTok Shop.

    Banyak pebisnis atau pelaku usaha yang memanfaatkan TikTok sebagai media untuk memperluas pasar dan berjualan online.

    TikTok memiliki berbagai fitur yang bisa menunjang para penggunanya dalam mempromosikan produk atau jasa.

    Salah satu fitur yang banyak digunakan adalah story. Fitur ini bisa dikatakan mirip dengan fitur story di platform media sosial lainnya.

    Pengguna bisa membuat story dalam bentuk foto, video, atau teks sesuai keinginan. Nantinya, story akan tayang selama 24 jam. Lebih dari itu, story otomatis akan terhapus.

    Meski begitu, story yang telah kamu posting dan sedang tayang bisa dihapus kapan saja meski belum mencapai 24 jam.

    Dengan ini, pengguna yang tak sengaja posting, salah posting, atau kurang sesuai menambahkan caption, bisa dengan cepat menghapusnya.

    Lantas, bagaimana caranya? Simak terus artikel ini hingga tuntas, ya!

    Cara Hapus Story TikTok

    Tanpa berlama-lama lagi, berikut ini kami sajikan tutorial lengkap menghapus story di TikTok. Caranya sangat sederhana. Hanya dengan beberapa langkah saja, story kamu di TikTok bisa langsung hilang.

    Buka Aplikasi TikTok

    Langkah pertama yang harus dilakukan adalah buka aplikasi TikTok di perangkat yang kamu gunakan. Saat ini, kami menggunakan HP Android.

    Pastikan perangkat yang kamu gunakan terhubung ke jaringan internet yang stabil.

    Setelah aplikasi terbuka, silahkan login menggunakan akun TikTok kamu.

    Seperti biasa, setelah login, kamu akan disuguhkan dengan halaman Beranda TikTok yang berisi video postingan pengguna lain.

    Buka Story – Cara Hapus Story TikTok

    Untuk membuka story TikTok, silahkan klik tab Profil yang ada di pojok kanan bawah halaman.

    Profil TikTok

    Setelah itu, kamu akan dialihkan ke halaman Profil akun kamu. Selanjutnya, klik ikon profil akun. Nantinya, story yang telah kamu posting akan tampil.

    Story

    Silahkan posisikan layar pada story yang ingin kamu hapus. Setelah itu, ikuti langkah selanjutnya untuk menghapus story tersebut.

    Hapus Story TikTok

    Untuk menghapus story, silahkan klik ikon share yang ada di pojok kanan bawah story.

    share

    Nantinya, akan ada pop-up “Bagikan ke” berisi berbagai ikon media sosial, ikon pengguna lain, dan juga beberapa menu.

    Pada pop-up tersebut, klik Hapus. Terakhir, klik lagi Hapus untuk mengkonfirmasi.

    Hapus story TikTok

    Selesai. Kini, story tersebut berhasil dihapus.

    BACA JUGA: 6 Rekomendasi HP untuk Kerja Terbaik, Bisa Makin Produktif!

    Nah, itu dia cara hapus story TikTok melalui HP. Caranya sangat mudah, bukan? Sekarang, giliran kamu mempraktikkannya. Terima kasih telah menyimak artikel ini hingga tuntas. Sampai jumpa di artikel lainnya.

    Share. Facebook WhatsApp Telegram Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr

    Artikel Terkait

    Tips & Trik

    Konektivitas Tanpa Batas dengan eSIM XL, Solusi Modern untuk Teknologi Digital di Indonesia

    May 20, 2025
    Tips & Trik

    Cara Menghapus Teman di Facebook Melalui HP dan PC, Mudah Banget

    May 20, 2025
    Tips & Trik

    Cara Video Call WhatsApp Pakai Filter Tanpa Aplikasi, Mudah Banget!

    May 19, 2025
    Add A Comment

    Comments are closed.

    News
    News

    Honor 400 Series Meluncur, Cek Spesifikasi dan Harganya

    Cucu AgustianiMay 23, 2025
    News
    News

    Xiaomi Pad 7 Ultra Meluncur dengan Chipset Khusus, Harga Mulai Rp 12 Juta

    Cucu AgustianiMay 23, 2025
    News
    News

    Siap Masuk Indonesia, Tecno Spark Go 2 Kantongi Sertifikat TKDN dan Postel

    Cucu AgustianiMay 23, 2025
    News
    News

    Xiaomi 15S Pro Resmi Dirilis, Usung Chip Xring O1 dan Baterai 6100mAh

    Cucu AgustianiMay 23, 2025
    SMARTPHONE TERBARU
    • Xiaomi Pad 7 Ultra Xiaomi Pad 7 Ultra Rp12.899.000
    • Xiaomi 15S Pro Xiaomi 15S Pro Rp12.499.000
    • Meizu Mblu 22 Meizu Mblu 22 Rp1.299.000
    • OnePlus Pad 2 Pro OnePlus Pad 2 Pro Rp7.299.000
    • Vivo iQOO Neo10 Pro+ (China) Vivo iQOO Neo10 Pro+ (China) Rp6.399.000
    • Vivo IQOO Pad5 Pro Vivo IQOO Pad5 Pro Rp7.299.000
    • Kontak
    • Tentang
    • Privacy
    • Disclaimer
    • Terms
    © 2025 Hallo GSM.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.