Tips & Trik

Cara Cek Tipe HP Realme yang Digunakan, Mudah dan Cepat!

Cara cek tipe HP Realme memang perlu diketahui untuk mengetahui dan menentukan berbagai hal penting, seperti mengetahui spesifikasi, menentukan case HP, atau yang lainnya.

Ketika membeli HP Realme, Pastinya kamu mengetahui seri dan tipenya secara langsung dari toko atau penjualnya, maupun dari dus penjualannya.

Pada dus penjualan, bahkan selain seri dan tipe HP, biasanya juga tertera nomor IMEI serta sebagian spesifikasi yang dimiliki HP tersebut.

Dengan begitu, pengguna bisa dengan mudah mengetahui tipe HP Realme yang digunakannya. Akan tetapi, bagaimana jadinya jika perlu mengetahui tipe HP, namun dus penjualan sudah tidak ada?

Tenang saja, karena ada cara lain yang bisa dilakukan untuk mengetahui tipe HP Realme. Pengguna bisa mengeceknya langsung dari HP melalui Pengaturan, kode khusus, atau dengan bantuan aplikasi pihak ketiga.

Caranya juga mudah dan bisa dilakukan dengan cepat karena hanya dengan beberapa langkah saja, pengguna bisa mengetahui tipe HP Realme yang sedang digunakan.

Untuk mengecek tipe HP Realme, berikut ini Hallo GSM bagikan tutorial lengkapnya.

Cara Cek Tipe HP Realme

Berikut tutorial cek tipe HP Realme yang bisa kamu praktekkan dengan mudah.

Melalui Pengaturan

  • Langkah pertama, buka Pengaturan atau Setting di HP Realme.
  • Kemudian, scroll atau gulir layar dan klik menu Tentang perangkat.
  • Setelah itu, informasi mengenai perangkat akan ditampilkan.
  • Untuk mengetahui tipe HP, perhatikan pada menu ‘Nama perangkat’.
  • Jika tidak pernah diganti sejak HP pertama kali digunakan, kamu bisa mengetahuinya dari menu tersebut.
  • Jika nama perangkat sudah diganti, kamu bisa menyalin nomor Model perangkat, kemudian searching di Google.
  • Nantinya, tipe HP dengan nomor model tersebut akan ditampilkan.

Cara Cek Tipe HP Realme via Aplikasi Tambahan

Saat ini, sudah tersedia berbagai aplikasi untuk mengecek tipe dan spesifikasi HP yang bisa diunduh dari Google Play Store.

Berikut ini tutorial cek tipe HP Realme menggunakan salah satu aplikasi yang tersedia, yakni AIDA64.

  • Untuk mengecek tipe HP, unduh aplikasi AIDA64 terlebih dahulu di Google Play Store.
  • Setelah aplikasi terpasang, buka aplikasinya.
  • Pada halaman utama, kamu akan disuguhkan dengan berbagai menu.
  • Klik menu Sistem.
  • Setelah itu, tipe HP serta spesifikasi perangkat akan ditampilkan.

Cek dengan Kode Khusus

Metode terakhir ini menjadi yang paling mudah dan praktis. Dengan mengetikkan kode khusus, kamu akan mengetahui tipe HP Realme yang digunakan.

  • Caranya, buka menu Telepon atau Panggilan di HP Realme.
  • Kemudian, ketik kode *#6776#.
  • Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman Software version.
  • Pada halaman tersebut, terdapat nomor model perangkat.
  • Salin nomor model tersebut, kemudian buka Google untuk searching.
  • Cari informasi mengenai tipe HP dengan memasukkan nomor model tadi ke kolom pencarian dan klik search.

BACA JUGA: Cara Reset HP Realme dengan Mudah dan Aman, Begini Langkahnya

Nah, itulah cara cek tipe HP Realme melalui beberapa metode. Silahkan praktekkan dengan metode mana saja sesuai keinginan. Semoga bermanfaat.