Buat yang hobi baca buku, kalian wajib banget menginstall aplikasi perpustakaan online di smartphone masing-masing.
Karena dengan aplikasi tersebut kalian bisa menemukan berbagai jenis buku secara mudah tanpa ribet lagi.
Pastinya sangat membantu ketika kalian membutuhkan buku untuk mengerjakan tugas atau berbagai keperluan lainnya.
Menariknya lagi, aplikasi-aplikasi tersebut didapatkan secara gratis sehingga kamu tak perlu mengeluarkan biaya apapun.
Untuk kamu yang masih bingung mau install aplikasi perpusatakaan yang mana, HALLO GSM kali ini punya beberapa rekomendasi aplikasinya, guys.
Rekomendasi Aplikasi Perpustakaan Online Terlengkap
Kalian pasti sudah tak sabar untuk mengetahui apa saja aplikasinya, kan? Untuk itu, berikut ini pembahasan selengkapnya.
ePerpus – Perpustakaan Digital
Aplikasi pertama direkomendasikan untuk diunduh di smartphone kalian namanya adalah ePerpus – Perpustakaan Digital.
Dengan aplikasi ini para anggota bisa membaca dan meminjam buku, majalah atau koran dalam bentuk digital.
Dengan begitu, kamu pun bisa meminjam buku, majalah, dan korban itu kapan dan di mana pun asal menggunakan aplikasi ini.
Untuk buku yang dibuat aplikasi ini ini sendiri adalah buku-buku dari penerbit dan pengarang terbaik. Selain Gramedia, terdapat Mizan, John. C Maxwell, Elex Media Komputindo, dan masih banyak yang lainnya.
Jadi tunggu apalagi, segera install ePerpus agar kamu bisa langsung menemukan berbagai buku yang diinginkan menggunakan aplikasi ini.
iPusnas – Aplikasi Perpustakaan Online Gratis
Untuk aplikasi perpustakaan yang berikutnya bernama iPusnas. Aplikasi ini dibekali dengan sejumlah fitur yang bermanfaat untuk setiap penggunanya.
Salah satunya adalah fitur berupa media sosial yang memungkinkan pengguna berkomunikasi dan berinteraksi dengan pengguna lainnya.
Lalu, ada fitur ePustaka untuk digunakan pengguna agar bisa jadi anggota dari berbagai perpustakaan digital.
Selanjutnya ada fitur feed, koleksi buku yang lengkap, dan fitur eReader. Semua fitur memiliki manfaat baik untuk pengguna sehingga mereka nyaman saat menggunakan iPusnas.
BACA JUGA: Aplikasi Baca Buku Terbaik
iSantri
Seperti namanya, iSantri memang dapat membantu para santri di Indonesia untuk menemukan berbagai macam buku yang mereka inginkan.
iSantri sendiri merupakan aplikasi yang diluncurkan oleh Kementerian Agama Indonesia sehingga buku-buku yang ada di dalamnya terjamin dan terupdate.
Selain membaca, para santri juga bisa meminjam buku dengan mudah. Para pengguna dapat login ke aplikasi ini menggunakan tautan akun Facebook atau Google untuk membuat akun.
Setelah itu, kalian pun bisa segera menggunakan aplikasi ini untuk mencari berbagai macam buku yang berkaitan dengan keagamaan.
iJakarta – Aplikasi Perpustakaan Online di Android
Aplikasi yang tak kalah menarik untuk kalian gunakan adalah iJakarta yang menyediakan fasilitas bagi masyarakat untuk pengadaan buku perpustakaan digital.
Selain itu berbentuk aplikasi, iJakarta juga mempunyai media sosial yang dapat diakses oleh pengguna.
Para pengguna pun dapat berdiskusi dengan pengguna lain mengenai buku terkini atau buku yang sedang populer dibicarakan.
Kemudian, kalian juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk menyimpan buku elektronik secara aman untuk kemudian dibaca lagi kapan pun kalian mau.
BiblioteQ
BiblioteQ juga recommended dicoba. Aplikasi ini berfungsi sebagai perpustakaan online di PC dan juga terdapat fungsi-fungsi lain.
Kalian dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengolah, buku, jurnal, majalah, buku berbentuk DVD dan CD secara mudah.
Beberapa fitur tambahan lain yang dimilikinya adalah dapat mempermudah para penggunanya dalam menemukan buku sesuai keinginan.
Lalu, buku-buku terfavorit tersebut bisa dimasukkan ke dalam perpustakaan yang dibuat sendiri oleh pengguna.
EPerpusdikbud
EPerpusdikbud merupakan aplikasi yang dimiliki oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, lho.
Di aplikasi ini terdapat berbagai jenis buku digital yang dilengkapi pembaca ebook. Terdapat juga fitur untuk membantu pengguna saat mencari buku-buku favorit.
Dan pengguna pun bisa bebas memilih kategori-kategori buku yang mereka butuhkan. Tertarik untuk menggunakannya?
Handy Library
Aplikasi perpustakaan online yang terakhir kami bahas adalah Handy Library. Dengan aplikasi ini kamu dapat melakukan scan ISBN dan mendapat detail dari sebuah buku, membaca, dan meminjam secara online.
Sama seperti aplikasi lainnya, Handy Library juga punya fitur di dalamnya, salah satunya adalah fitur pencarian buku.
Pengguna pun dapat menambahkan dan menyimpan bukunya di aplikasi ini, melacak buku yang kamu pinjam, menulis catatan, dan masih banyak yang lainnya.
Hal menarik lain yang dimiliki Handy Library adalah mendukung lebih dari 10 bahasa, mulai dari Inggris, Indonesia, Turki, Rusia, dll.
BACA JUGA: Aplikasi Baca Novel Gratis Bahasa Indonesia
Bagaimana, dari beberapa aplikasi perpustakaan online di atas apakah ada yang cocok? Jika sudah, langsung unduh aplikasinya sekarang juga!