Acer kembali hadirkan smartphone baru ke pasar India, dengan meluncurkan dua perangkat, yakni Acerone Liquid S162E4 dan Liquid S272E4.
Merk Acerone terdaftar di situs website Acerpure, dimana Acerpure merupakan anak perusahaan Acer Group.
Spesifikasi
Acerone Liquid S162E4 menawarkan layar LCD 6,5 inci dengan resolusi HD+. Layarnya telah dilapisi Corning Gorilla Glass 5 untuk proteksi.
Bagian depan perangkat dipercantik dengan poni waterdrop yang menampung kamera 5MP untuk menunjang selfie maupun video call.
Di bagian belakang, perangkat ini menggendong pengaturan kamera ganda yang mencakup kamera utama 16MP dan sensor sekunder 0,08MP.
Untuk menjaganya tetap hidup, Acer membekalinya dengan baterai berkapasitas 5000mAh.
Performa perangkat ini mengandalkan chipset MediaTek Helio P35 yang didukung dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB.
Perihal software alias perangkat lunak, Liquid S162E4 beroperasi pada OS Android 14. Perangkat ini memiliki bodi berukuran 165,4 x 76,9 x 8,95 mm dan berat 179 gram.
Sementara itu, Acerone Liquid S272E4 memiliki layar LCD yang lebih besar, yakni 6,7 inci dengan resolusi HD+.
Layar model ini menawarkan kecerahan puncak 350 nits dan dilapisi Corning Gorilla Glass 5.
Di sektor kamera, Acer melengkapinya dengan kamera utama 20MP yang dipadu dengan sensor sekunder 0,3MP. Sedangkan di bagian depan, disematkan kamera selfie 5MP.
Acerone Liquid S272E4 diotaki chipset MediaTek Helio G36 dengan RAM 4GB dan penyimpanan 64GB.
Perangkat dengan dimensi bodi 171 x 78.6 x 8.9mm dan berat 200 gram ini mengemas baterai berkapasitas 5000mAh.
Saat ini, banderol harga duo Acerone Liquid tersebut masih belum diumumkan. Akan tetapi, diperkirakan perangkat dibanderol dengan harga antara 15.000 rupee (Rp 2,8 jutaan) sampai 50.000 rupee (Rp 9,4 jutaan).
BACA JUGA: Samsung Siapkan Galaxy Z Fold7, Usung Snapdragon 8 Elite?
Selain India, belum diketahui negara mana saja yang akan menjadi tujuan pemasaran smartphone Acerone Liquid S162E4 dan Liquid S272E4.