Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Kontak
    • Tentang
    • Privacy
    • Disclaimer
    • Terms
    X (Twitter)
    Hallo GSMHallo GSM
    • Home
    • News
    • Aplikasi
    • Harga HP
    • Review
    • Tips & Trik
    Hallo GSMHallo GSM
    Home»Tips & Trik»Cara Update Software Realme ke Versi Terbaru dengan Mudah dan Praktis
    Tips & Trik

    Cara Update Software Realme ke Versi Terbaru dengan Mudah dan Praktis

    Cucu AgustianiCucu AgustianiOctober 30, 2023
    Share Facebook WhatsApp Twitter Telegram Pinterest LinkedIn Tumblr Reddit
    Cara Update Software Realme ke Versi Terbaru dengan Mudah dan Praktis
    Cara Update Software Realme ke Versi Terbaru dengan Mudah dan Praktis. (IST)

    Pengguna smartphone, termasuk pengguna Realme perlu mengetahui cara update software Realme. Pasalnya, pembaruan termasuk hal penting yang perlu dilakukan.

    Apapun jenis dan tipe smartphone, seiring waktu biasanya vendor akan mengeluarkan software versi terbaru. Baik itu pembaruan untuk User Interface (UI) atau Operating System (OS).

    Adapun, tujuan utama dari pembaruan adalah untuk meningkatkan performa dan fitur dari versi sebelumnya.

    Selain dari itu, melakukan pembaruan juga bisa untuk mengatasi bug, virus, malware, dan hal lainnya yang merusak kinerja HP.

    Untuk itu, setiap tersedia versi baru software, pastikan kamu melakukan pembaruan atau update. Lalu, bagaimana caranya? Caranya bisa dibilang mudah. Akan tetapi, ada hal yang perlu diperhatikan. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan di bawah ini.

    Cara Update Software Realme

    Mengupdate atau memperbarui software Realme bisa dilakukan dengan berbagai metode. Sesuai judul, kali ini kami akan menyajikan cara yang mudan dan praktis.

    Di bawah ini merupakan tutorial mengupdate software HP Realme melalui pengaturan. Pastikan simak hingga tuntas, ya!

    Sebelumnya, perlu diketahui bahwa proses update software memerlukan daya baterai yang cukup, koneksi internet yang stabil, dan juga ruang penyimpanan yang memadai.

    Jika ketiga hal tersebut sudah terpenuhi, proses update bisa dimulai.

    • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah buka Pengaturan atau Setelan di HP Realme kamu.
    • Setelah halaman pengaturan tampil, kamu akan disuguhkan dengan berbagai kategori pengaturan.
    • Dari berbagai kategori yang ada, buka kategori Tentang Perangkat. Kamu bisa menemukan kategori tersebut dengan menggulir halaman pengaturan atau dengan mengetiknya di kolom pencarian. Tentang Perangkat Realme
    • Setelah itu, kamu akan diarahkan ke halaman Tentang perangkat.
    • Pada halaman tersebut, klik menu Tersedia versi baru yang ada di bagian atas halaman. Tersedia versi baru
    • Selanjutnya, kamu akan disuguhkan dengan informasi mengenai versi baru.
    • Simak informasi tersebut. Jika perlu info lebih detail, kamu bisa mengklik tombol Tentang versi ini.
    • Jika sudah yakin, klik tombol Instal sekarang. Instal Sekarang
    • Tunggu beberapa saat dan proses pembaruan software akan dimulai.
    • Selama proses pembaruan, pastikan kamu tidak menekan tombol apapun hingga HP menyala kembali seperti biasa.
    • Nantinya, akan ada notifikasi bahwa software HP berhasil diperbarui. Proses pembaruan software biasanya berlangsung selama beberapa menit.

    Penyebab Software Tidak Bisa Diperbarui

    Koneksi Internet Tidak Stabil

    Faktor penyebab software gagal diupdate salah satunya karena koneksi internet yang tidak stabil. Koneksi yang lemah membuat kinerjanya tidak optimal.

    Sebaiknya, hubungkan HP pada jaringan WiFi agar proses update lancar dan data seluler lebih hemat.

    Baterai Tidak Mencukupi

    Seperti disinggung di awal, proses update software memerlukan daya baterai yang cukup. Untuk itu, pastikan sebelum melakukan pembaruan, baterai HP dalam keadaan penuh atau ada di angka 40% ke atas.

    Jika baterai tidak mencukupi, lebih baik lakukan pengisian daya terlebih dahulu.

    Ruang Penyimpanan Penuh

    Penyebab lainnya juga bisa dari kapasitas penyimpanan yang sudah penuh. Ya, penyimpanan penuh seringkali menjadi penyebabnya.

    Mengingat, pembaruan software membutuhkan ruang penyimpanan yang lebih banyak. Jika kapasitas penyimpanan di HP kamu sudah penuh, silahkan bersihkan file yang tidak penting dan uninstal aplikasi yang sudah tidak digunakan.

    Setelah kapasitas penyimpanan lega kembali, kamu bisa mulai update software dengan langkah di atas.

    BACA JUGA: Cara Mengetahui HP Support Fast Charging dengan Beberapa Metode, Cek Sekarang!

    Demikian pembahasan mengenai cara update software Realme, lengkap dengan penyebab gagalnya pembaruan. Semoga artikel ini bermanfaat.

    Share. Facebook WhatsApp Telegram Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr

    Artikel Terkait

    News

    Realme 14 Series 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

    May 7, 2025
    Tips & Trik

    Cara Membuat Playlist di YouTube Melalui HP untuk Simpan Koleksi Video Favorit

    May 6, 2025
    Tips & Trik

    Cara Batasi Waktu Penggunaan Aplikasi di HP Android untuk Hindari Kecanduan

    May 5, 2025
    Add A Comment

    Comments are closed.

    News
    News

    HP Vivo Y300 GT Meluncur, Punya Baterai 7.620mAh dan SoC Dimensity 8400

    Cucu AgustianiMay 9, 2025
    News
    News

    Samsung Galaxy F56 Resmi Diluncurkan dengan Bodi Paling Tipis, Harganya?

    Cucu AgustianiMay 9, 2025
    News
    News

    Infinix Siap Boyong Tablet Infinix XPad SE dan Infinix XPad GT ke Indonesia

    Cucu AgustianiMay 9, 2025
    News
    News

    Siap-siap, HP Tecno Pova 7 Dikonfirmasi Bakal Rilis di Indonesia

    Cucu AgustianiMay 9, 2025
    SMARTPHONE TERBARU
    • Tecno Camon 40 Tecno Camon 40 Rp9.999.999
    • Realme GT7 Realme GT7 Rp5.999.000
    • Honor X70i Honor X70i Rp3.299.000
    • Honor GT Pro Honor GT Pro Rp9.199.000
    • Vivo iQOO Z10 Turbo Pro Vivo iQOO Z10 Turbo Pro Rp4.599.000
    • Vivo iQOO Z10 Turbo Vivo iQOO Z10 Turbo Rp4.199.000
    • Kontak
    • Tentang
    • Privacy
    • Disclaimer
    • Terms
    © 2025 Hallo GSM.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.