Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Kontak
    • Tentang
    • Privacy
    • Disclaimer
    • Terms
    X (Twitter)
    Hallo GSMHallo GSM
    • Home
    • News
    • Aplikasi
    • Harga HP
    • Review
    • Tips & Trik
    Hallo GSMHallo GSM
    Home»Aplikasi»7 Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis untuk Hasilkan Foto Terbaik
    Aplikasi

    7 Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis untuk Hasilkan Foto Terbaik

    Utari NoviUtari NoviApril 15, 2021
    Share Facebook WhatsApp Twitter Telegram Pinterest LinkedIn Tumblr Reddit
    Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis
    Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis. (IST)

    Banyak orang yang sering penasaran dengan aplikasi kamera selfie yang dipakai artis. Apakah kamu salah satunya, guys?

    Tak heran jika kamu penasaran, karena memang foto-foto selfie yang terpajang di media sosial para artis terlihat bagus dan cantik sehingga orang-orang ingin tahu aplikasi selfie apa yang digunakan.

    Aplikasi-aplikasi selfie tersebut tentunya memiliki fitur yang mampu membuat foto selfie menjadi terlihat menarik.

    Nah, untuk kamu yang ingin memiliki foto yang bagus bak para artis, Hallo GSM punya beberapa rekomendasi aplikasinya!

    Dengan menggunakan aplikasi tersebut kamu bisa lebih percaya diri tanpa adanya rasa canggung lagi saat di depan kamera.

    Rekomendasi Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis

    Langsung saja, berikut ini beberapa aplikasi kamera selfie yang kerap digunakan oleh selebriti.

    SNOW

    SNOW
    SNOW. (IST)

    Aplikasi pertama yang wajib kalian coba adalah SNOW. Aplikasi ini memang sudah sering digunakan oleh ratusan juta pengguna untuk menghasilkan foto selfie yang bagus.

    Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur terbaik salah satunya adalah fitur Teknologi AR yang membuat pengguna dapat mengedit wajah secara live atau sebelum menjepret foto.

    Menariknya lagi, kalian bisa membuat foto selfie makin cantik dengan menambahkan ratusan efek filter yang telah disediakan oleh aplikasi ini.

    Selain untuk berfoto selfie, SNOW juga bisa digunakan untuk membuat video, GIF, musik, atau boomerang.

    Photo Lab Picture Editor – Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis

    Photo Lab Picture Editor Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis
    Photo Lab Picture Editor. (IST)

    Untuk aplikasi yang berikutnya ini sangat pas digunakan oleh kalian yang suka dengan foto yang lebih artistik.

    Pasalnya, di Photo Lab Picture Editor tersedia sekitar 900 efek keren seperti filter foto, bingkai, montase wajah fantastis, efek animasi, dan lainnya.

    Photo Lab Picture Editor juga bisa digunakan untuk membuat kolase foto. Dengan begitu, kamu bisa menata beberapa foto menjadi kolase yang keren.

    Dengan berbagai fitur keren yang dimilikinya, pantas saja jika aplikasi ini telah diunduh ratusan juta pengguna dengan rating cukup tinggi.

    BACA JUGA: Aplikasi Kamera Selfie Untuk iPhone

    Candy Camera – selfie, beauty camera, photo editor

    Candy Camera selfie beauty camera photo editor
    Candy Camera – selfie, beauty camera, photo editor. (IST)

    Aplikasi berikutnya ini tak kalah menarik untuk digunakan saat selfie, aplikasi tersebut adalah Candy Camera – selfie, beauty camera, photo editor.

    Aplikasi ini memiliki banyak fitur menarik, salah satunya adalah filter Baby Face yang bisa membuat wajahmu di foto tampak lebih cantik.

    Kemudian, ada juga fitur Orange Kiss yang akan membuat bibir kalian berwana oren dan tampak segar. Sehingga wajah tetap cantik walau sebenarnya kamu tak memakai lipstik.

    Selain bisa untuk mengambil foto, Candy Camera juga akan bermanfaat saat melakukan video call.

    BeautyPlus – Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis

    BeautyPlus Aplikasi Kamera Selfie yang Dipakai Artis
    BeautyPlus. (IST)

    Untuk aplikasi yang satu ini, pastinya sudah tak asing lagi di kalangan para pecinta selfie. Karena memang BeautyPlus punya segudang fitur yang menarik untuk dicoba.

    Saat kamu kurang percaya diri saat berfoto karena adanya jerawat di wajah, jangan khawatir karena aplikasi ini memiliki kemampuan untuk menghilangkannya.

    Selain menghilangkan jerawat di foto, aplikasi ini juga mampu membuat mata menjadi lebih indah dan besar, memutihkan gigi, dll.

    Untuk semakin mempercantik foto, jangan lupa menambahkan stiker unik yang juga tersedia di BeautyPlus.

    YouCam Perfect

    YouCam Perfect
    YouCam Perfect. (IST)

    YouCam Perfect menjadi salah satu dari sekian banyaknya aplikasi selfie terbaik yang populer dan telah diunduh ratusan pengguna.

    Aplikasi ini memiliki fitur kamera dasar dan membuat pengguna bisa mengedit atau memperbaiki hasil foto agar terlihat lebih perfect.

    Tersedia berbagai macam efek menarik yang bisa kamu gunakan. Lalu, YouCam Perfect juga menyajikan efek Night Mode untuk membantumu berfoto saat gelap atau mendung.

    Camera360

    Camera360
    Camera360. (IST)

    Aplikasi kamera yang sering dipakai artis untuk selfie berikutnya ada Camera360. Camera360 juga bisa digunakan sebagai aplikasi edit foto terbaik, lho.

    Terdapat berbagai macam fitur kamera selfie dan kamera kecantikan, lalu ada juga berbagai macam filter unik serta lucu yang bisa kalian gunakan.

    Camera360 bisa diunduh secara gratis di Google Play Store dan App Store. Tunggu apalagi, segera unduh aplikasi ini di HP-mu!

    Sweet Selfie Camera, Beauty & Filters Photo Editor

    Sweet Selfie Camera Beauty Filters Photo Editor
    Sweet Selfie Camera, Beauty & Filters Photo Editor. (IST)

    Ke-6 aplikasi di atas saja masih belum cukup? Tenang saja, kami masih punya rekomendasi yang terakhir yakni Sweet Selfie Camera, Beauty & Filters Photo Editor.

    Ada banyak hal yang bisa kamu temukan di aplikasi ini selain fitur selfie. Di antaranya seperti boomerang, stiker foto, face tune, dan masih banyak yang lainnya.

    Kamu juga bisa memperbaiki foto yang kurang perfect, seperti memutihkan gigi, menghilangkan jerawat, mempecantik mata, dll.

    BACA JUGA: Aplikasi Kamera Selfie Selebgram 

    Demikianlah rekomendasi aplikasi kamera selfie yang dipakai artis yang telah kami bahasa satu persatu. Semoga bermanfaat.

    Share. Facebook WhatsApp Telegram Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr

    Artikel Terkait

    Aplikasi

    8 Aplikasi Olahraga untuk Wanita, Tetap Bugar Meski dari Rumah

    May 8, 2025
    Aplikasi

    6 Aplikasi Make Up Wajah Sendiri di HP, Coba Sekarang!

    April 28, 2025
    Aplikasi

    6 Aplikasi Pemotong Lagu di HP Terbaik dan Gratis

    April 22, 2025
    Add A Comment

    Comments are closed.

    News
    News

    Siap-siap, HP Tecno Pova 7 Dikonfirmasi Bakal Rilis di Indonesia

    Cucu AgustianiMay 9, 2025
    Aplikasi
    Aplikasi

    8 Aplikasi Olahraga untuk Wanita, Tetap Bugar Meski dari Rumah

    Cucu AgustianiMay 8, 2025
    News
    News

    Desain iQOO Neo 10 Pro+ Terungkap ke Publik, Segera Rilis?

    Cucu AgustianiMay 8, 2025
    News
    News

    Tanggal Rilis Oppo Pad SE Dikonfirmasi, Intip Spesifikasinya

    Cucu AgustianiMay 8, 2025
    SMARTPHONE TERBARU
    • Realme GT7 Realme GT7 Rp5.999.000
    • Honor X70i Honor X70i Rp3.299.000
    • Honor GT Pro Honor GT Pro Rp9.199.000
    • Vivo iQOO Z10 Turbo Pro Vivo iQOO Z10 Turbo Pro Rp4.599.000
    • Vivo iQOO Z10 Turbo Vivo iQOO Z10 Turbo Rp4.199.000
    • Nothing CMF Phone 2 Pro Nothing CMF Phone 2 Pro Rp4.799.000
    • Kontak
    • Tentang
    • Privacy
    • Disclaimer
    • Terms
    © 2025 Hallo GSM.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.